POSKOTA.CO.ID - Facebook menjadi salah satu aplikasi pada hp yang banyak digunakan oleh masyarakat sebagai media hiburan hingga mencari informasi.
Anda bisa melakukan berapa aktivitas melalui aplikasi tersebut seperti promosi produk, mengabadikan momen bersama keluarga dan teman, hingga menonton video yang menghibur.
Selain itu, Facebook juga menjadi salah satu sarana bertukar informasi dengan teman, keluarga, dan kerabat lainnya sehingga tidak heran apabila banyak hal penting di dalamnya.
Maka dari itu Anda harus waspada terhadap kejahatan siber yang kerap terjadi pada terhadap aplikasi ini apabila informasi penting tidak ingin bocor.
Sebab sebagaimana diketahui bahwa sekarang ini banyak kejahatan siber seperti penyadapan akun Facebook yang berpotensi mengancam keamanan data Anda.
Maka dari itu penting bagi Anda untuk mengamankan akun Facebook tersebut agar privasi tetap terlindungi dengan baik.
Bahaya Penyadapan Akun Facebook
Ada beberapa bahaya apabila akun facebook Anda berhasil dibobol oleh para hacker, salah satunya adalah kebocoran informasi.
Selain itu akun Facebook yang dibobol juga berdampak pada keamanan karena rawan terjadi pencurian data pengguna.
Akun Facebook berhasil disadap salah satu penyebabnya adalah karena pengguna sempat mengisi tautan tidak dikenal dan beberapa kelalaian lannya.
Lantas, bagaimana cara mengamankan akun Facebook? Simak informasi selengkapnya berikut ini.
Cara Mengamankan Akun Facebook
Mengutip kanal YouTube makin Viral, ada beberapa cara untuk mengamankan kun Facebook dengan mudah dan aman yaitu sebagai berikut:
- Ganti password secara berkala
- Lakukan autentikasi dua faktor
- Mengaktifkan peringatan login