Ilustrasi pencairan saldo dana Bansos BPNT di KKS lama dan KKS baru.(Facebook/Info Bansos PKH dan BPNT 2024)

EKONOMI

Bansos BPNT Cair! KKS Baru dan Lama Terima Dana di Bank Ini, Berapa Dana yang Diterima?

Sabtu 30 Nov 2024, 21:29 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bantuan Sosial (Bansos) Program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) kembali mencairkan dana melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), baik yang baru maupun yang lama.

Setelah Presiden Prabowo mengumumkan percepatan penyaluran bansos tempo hari, akhirnya bansos reguler dari Kementerian Sosial cair!

Diawali dengan bansos BPNT atau yang biasa disebut dengan bansos sembako. Hal ini tentu jadi hal yang membahagiakan bagi para Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di seluruh Indonesia.

Simak detail pencairannya apakah daerah dan kategori Anda termasuk yang cair pada hari ini, 30 November 2024?

Pencairan Dana Bansos BPNT KKS Baru

Berdasarkan informasi yang dilansir dari akun YouTube Ariawan Agus, sejumlah KPM yang menggunakan KKS baru telah menerima dana bantuan yang belum cair pada pencairan Juli-Agustus.

Penyaluran dana ini dilakukan melalui bank Himbara, khususnya Bank BRI.

Bansos BPNT dengan KKS baru ini diberikan kepada KPM yang beralih dari penyaluran PT Pos ke sistem bank, dengan dana yang diterima oleh masing-masing KPM bervariasi.

Berdasarkan penjelasan dari pemilik akun, penerima di Bank BRI telah menerima dana bansos ini dalam rentang nominal Rp400.000 (Juli-Agustus) hingga Rp800.000 (Juli-Oktober), yang langsung ditransfer ke rekening masing-masing.

Menurut sumber lain yang diungkapkan oleh akun YouTube Naura Vlog, KPM di wilayah Bogor yang menggunakan KKS baru mendapatkan total bantuan sebesar Rp800.000 dengan bank Mandiri.

Penciaran Dana Bansos BPNT KKS Lama

Selain itu, untuk penerima dengan KKS lama, yaitu untuk periode November-Desember, dana bantuan sosial BPNT juga sudah mulai cair.

Berdasarkan laporan dari beberapa KPM di daerah Aceh, mereka melaporkan bahwa saldo mereka sudah tercatat di rekening Bank BSI sebesar Rp400.000.

Jadi, secara keseluruhan, bansos BPNT untuk KKS baru yang beralih dari PT Pos sudah mulai cair di beberapa daerah, khususnya melalui Bank BRI dan Bank Mandiri. 

Sementara itu, KKS lama yang mencakup periode November-Desember juga sudah mulai diterima oleh KPM, dengan penyaluran di Bank BSI untuk daerah Aceh. 

Diharapkan bansos ini dapat memberikan manfaat bagi keluarga penerima dalam memenuhi kebutuhan pokok mereka.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
bansosBantuan Pangan Non TunaiBPNTBansos BPNTPresiden PrabowoKementerian SosialBansos Sembakokks lamakks baruPencairan Bansos BPNT

Syifa Luthfiyah

Reporter

Syifa Luthfiyah

Editor