Tanggapan Denny Sumargo seusai ditantang oleh Alvin Lim soal siram mata dengan air keras.(Tangkap Layar YouTube/Intens Investigasi)

Seleb

Respons Bijak Denny Sumargo Usai Ditantang Alvin Lim Siram Mata Pakai Air Keras

Jumat 29 Nov 2024, 14:56 WIB

POSKOTA.CO.ID - Denny Sumargo menanggapi terkait tantangan dari seorang pengacara Alvin Lim yang kini turut mendukung Agus Salim.

Alvin Lim ikut menyuarakan dan membela Agus Salim dalam kisruh soal uang donasi yang berkaitan dengan Denny Sumargo dan Pratiwi Noviyanthi.

Sebelumnya, pengacara tersebut sempat menantang Denny dan Novi untuk menyiram matanya sendiri dengan air keras dengan alasan agar merasakan apa yang dirasakan Agus.

Jika tantangan itu diterima oleh keduanya, Alvin akan memberikan imbalan dengan jumlah uang sebesar Rp3 miliar.

Melansir dari kanal YouTube Intens Investigasi, pria akrab disapa Densu itu akhirnya menanggapi soal tantangan tersebut.

Ia menanggapi dengan santai dan menyarankan uang imbalan dari tantangannya untuk dirinya itu lebih baik diberikan kepada Agus.

Dengan bijak, ayah satu anak itu mengatakan bahwa tantangan yang dilontarkan Alvin itu tidak baik dan dapat masuk ke tindak pidana.

“Kasih aja langsung ke Agus uang Rp3 miliarnya. Udah enggak usah ada siram-siram lagi, enggak bagus loh, itu pidana lho nyiram air keras ke muka menyuruh orang itu enggak boleh, jangan lho,” kata Denny yang dikutip Poskota pada Jumat, 29 November 2024.

Di satu sisi, ia sangat memahami adanya rasa kecewa dan amarah dari beberapa pihak dalam kisruh donasi ini.

Namun, ayah satu anak itu menyarankan untuk semua pihak yang terlibat bisa menunjukkan bangsa yang memiliki adab.
  
“Saya tahu ada kekecewaan, sakit hati, ada ini itu. Tolong tunjukin sama-sama kita ini bangsa yang punya adab,” katanya.

Lebih lanjut, saat diwawancarai awak media ia dan Novi yang baru saja memenuhi undangan dari Kemensos soal donasi Agus.

Dalam pertemuannya, Densu mengatakan akan ada rencana Kemensos memanggil sejumlah pihak termasuk Agus untuk mencari solusi dan kesepakatan dari permasalahan tersebut.

Namun, jika pertemuan tersebut tidak juga menyelesaikan masalah, Densu menegaskan siap untuk menyelesaikannya sendiri meski harus merasakan sakit dan lelah.

 “Kalau sampai dipanggil, pak Menteri mau ketemu masih juga, udah pak saya bilang ke pak Menteri biar saya yang beresin dan itu pasti sakit rasanya,” ucapnya.

Sebelumnya, Densu sempat menanggapi tantangan itu dengan menuliskan komentar di salah satu unggahan potongan video Alvin di TikTok.

Ia mengaku tidak berani memenuhi tantangan tersebut dan menyarankan uang imbalan diberikan ke Agus dibandingkan untuk menantang dirinya dan Novi.

“Enggak berani bang. Uang Rp3 miliar kasih ke Agus saja bang,” tulis Densu.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
Agus Salimuang donasi Agus Salimdenny sumargoPratiwi NoviyanthiAlvin Limkemensos

Iko Sara Hosa

Reporter

Iko Sara Hosa

Editor