KPM Peralihan dari PT Pos ke Bank Himbara Mulai Terima Dana Bansos BPNT Rp800.000, Cek Selengkapnya

Jumat 29 Nov 2024, 15:32 WIB
Dana bansos BPNT Rp800.000 bisa diterima oleh KPM peralihan dari PT Pos ke Bank Himbara.  (Pinterest)

Dana bansos BPNT Rp800.000 bisa diterima oleh KPM peralihan dari PT Pos ke Bank Himbara. (Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Penyaluran dana Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Rp800.000 sudah bisa diterima Keluarga Penerima Manfaat (KPM) peralihan dari PT Pos Indonesia ke Bank Himbara.

Penyaluran dana bansos BPNT selalu menjadi kabar bahagia yang dinantikan oleh para KPM untuk proses pencairannya.

Kendati demikian, proses peralihan dari PT Pos Indonesia ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) membuat KPM belum bisa mendapatkan dana bansos untuk beberapa bulan. 

Ada perkembangan terbaru di tanggal 29 November 2024 bantuan BPNT November Desember di SIKS-NG kembali cair dana bantuan Rp800,000 yang masuk ke dalam Kartu KKS.

Dilansir dari sumber Youtube Dunia Bansos, pada aplikasi SIKS-NG khususnya untuk bantuan BPNT November Desember tanggal 29 November 2024 keterangannya sudah Surat Perintah Membayar (SPM).

"Aplikasi SIKS-NG  khususnya untuk bantuan BPNT November dan Desember hingga tanggal hari ini ya di tanggal 29 November 2024 keterangannya yaitu sudah SPM."Ucap Youtube Dunia Bansos.

Itu artinya, sudah ada titik terang pencairan dana bansos BPNT khususnya alokasi November Desember.Jadi tinggal selangkah lagi menuju Standing Instruction (SI) di keterangan SP2D.

"Hari ini di tanggal 2024 tentu kita sudah bisa memprediksi bahwa ini sudah berada pada titik detik detik pencairan Bansos baik PKH maupun BPNT khususnya untuk alokasi November dan Desember". Ucap Youtube Dunia Bansos.

Diketahui dana bansos BPNT Rp800.000 khusus KPM yang baru saja mendapatkan kartu KKS dari peralihan PT POS ke Bank Himbara untuk alokasi Juli,Agustus,dan September.

" Untuk bantuan sosial bpnt dengan total Rp800,000 ini untuk alokasi Juli Agustus September ya dan tentu teman-teman dan sahabat sosial semuanya ini adalah bantuan sosial BPNT khusus mereka yang baru saja mendapatkan KKS atau didistribusikan KKS peralihan dari PT Pos ke Bank Himbara." Ucap Youtube Dunia Bansos.

Dengan adanya BPNT, KPM bisa menggunakan dana untuk membeli sembako di berbagai tempat.

Jadwal penyaluran BPNT pada tahun 2024 ini diberikan terbagi menjadi enam tahapan.

Jadwal Pencairan BPNT 2024

Berikut jadwal pencairan BPNT 2024:

  • Tahap pertama: Januari dan Februari 2024.
  • Tahap kedua: Maret dan April 2024.
  • Tahap ketiga: Mei dan Juni 2024.
  • Tahap keempat: Juli dan Agustus 2024.
  • Tahap kelima: September dan Oktober 2024.
  • Tahap keenam: November dan Desember 2024.

Saat ini penyaluran dana BPNT sudah tiba pada tahap keenam alokasi November dan Desember 2024.

Penerima juga bisa mengecek status pencairan BPNT 2024 menggunakan NIK e-KTP melalui cara ini.

Cara Cek Status Penerima BPNT 2024

Berikut cara cek status penerima BPNT 2024:

  • Buka situs resmi Kementerian Sosial di https://cekbansos.kemensos.go.id/.
  • Masukkan detail lokasi tempat tinggal Anda, mulai dari desa hingga provinsi sesuai dengan KTP Anda.
  • Isi data diri Anda dengan benar sesuai KTP.
  • Klik tombol “Cari Data.”
  • Jika terdaftar, nama Anda akan muncul sebagai penerima Bantuan Sosial BPNT.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota  agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update