Update pencairan bantuan PKH tahap 6 dan BPNT November-Desember (Facebook/New El Shinta Edited Insan Sujadi)

EKONOMI

Ini Update Pencairan Bantuan PKH Tahap ke 6 dan BPNT November-Desember yang Mulai Disalurkan, Cek Faktanya di Sini!

Jumat 29 Nov 2024, 17:48 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah kembali memberikan kabar baik bagi keluarga penerima manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT). 

Dilansir dari channel YouTube GANIA VLOG, Proses pencairan bantuan untuk tahap ke-6 PKH serta alokasi BPNT bulan November dan Desember mulai dilakukan secara bertahap di berbagai daerah mulai hari ini.

Pencairan dilakukan melalui bank Himbara (Bank BRI, Bank Mandiri, Bank BNI, dan BTN) bagi KPM yang telah terdaftar dalam data pembayaran SP2D.

KPM dapat melakukan pengecekan saldo bantuan melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) masing-masing. Jika saldo sudah masuk, bantuan tersebut dapat langsung digunakan sesuai kebutuhan. 

Daerah yang Terpantau Cair

Beberapa daerah telah melaporkan pencairan bantuan, di antaranya:

Jawa Tengah

Jawa Barat

Bagi KPM yang belum mencairkan bantuan, disarankan untuk terus memantau informasi dari pendamping PKH setempat dan melakukan pengecekan saldo KKS. Semoga bantuan yang diterima sesuai dengan komponen yang telah ditetapkan tanpa ada potongan.

Proses pencairan untuk daerah lain diharapkan menyusul dalam waktu dekat. Diharapkan bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk kebutuhan keluarga. 

Terus ikuti informasi terbaru seputar bantuan sosial ini untuk memastikan hak Anda terpenuhi. Semoga pencairan bantuan ini membawa manfaat dan kebaikan bagi semua keluarga penerima manfaat.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Bantuan sosialbansospkhBPNTkkskpmSP2D

Insan Sujadi

Reporter

Insan Sujadi

Editor