Penampilan Harvey Moeis Saat Nyoblos Pilkada 2024 Tuai Perhatian Netizen: Kok Makin Ganteng

Kamis 28 Nov 2024, 16:49 WIB
Momen Harvey Moeis memberikan hak suara di Pilkada Serentak 2024 di dalam tahanan.(Tangkap Layar Instagram/@pembasmi.kehaluan.reall)

Momen Harvey Moeis memberikan hak suara di Pilkada Serentak 2024 di dalam tahanan.(Tangkap Layar Instagram/@pembasmi.kehaluan.reall)

POSKOTA.CO.ID - Harvey Moeis kini tengah menjadi sorotan dan bahan perbincangan netizen di media sosial. 

Diketahui, Harvey Moeis sebagai terdakwa dalam kasus dugaan korupsi terkait korupsi komoditas timah yang kini tengah ditahan rutan.

Suami dari Sandra Dewi itu memberikan hak suaranya dalam Pilkada serentak 2024. Diketahui, Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan memberikan fasilitas pencoblosan kepada narapidana.

Beredar di media sosial, video yang merekam momen Harvey akan menggunakan hak suaranya untuk memilih Paslon di Pilkada Jakarta 2024.

Video itu diunggah oleh salah satu akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall tampak keluar dari ruangan dengan melemparkan senyuman kepada awak media.

Terlihat suami Sandra Dewi itu dengan rapi mengenakan kaos polos dan celana bahan berwarna senada yakni hitam dengan gaya rambut klimis.

Saat keluar dari ruangan, Harvey memamerkan kertas surat suara berisikan Cagub dan Cawagub Jakarta 2024.

Seusai mencoblos pilihannya, ia pun memamerkan jari kelingkingnya yang telah bertanda tinta ungu ke awak media dengan melemparkan senyuman.

Meski tidak terdapat bilik suara seperti di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada umumnya, proses pencoblosan didampingi dan di bawah pengawasan petugas.

Unggahan video yang memperlihatkan wajah berseri Harvey Moeis saat memberikan hak suaranya itu sontak mendapatkan berbagai komentar dari netizen yang salah fokus dengan penampilannya yang rapi dan tetap tampan.

Kenapa kok makin ganteng,” tulis komentar akun @ze***.

Berita Terkait
News Update