POSKOTA, CO.ID- Lensa kamera HP merupakan salah satu bagian penting yang sering digunakan. Maka, jika lensa ada kotor, ikuti cara efektif ini untuk membersihkannya dengan baik dan benar.
Seiring waktu, lensa kamera memang bisa menjadi kotor akibat debu, sidik jari, atau noda lainnya, yang bisa memengaruhi kualitas foto yang anda hasilkan.
Jika anda ingin menjaga hasil foto tetap tajam dan jernih, penting untuk menjaga lensa kamera tetap bersih, tanpa merusak perangkat HP anda.
Dilansir dari situs resmi carisinyal.com menjelaskan bahwa, kemungkinan kualitas kamera HP bisa menurun karena perawatan yang kurang baik atau karena hal lain yang menyebabkan hasil foto jadi kurang bagus.
Bahkan, tak sedikit HP jaman sekarang memiliki hasil jepretan yang buram padahal jepretan awal beli masih bagus. Hal ini disebabkan karena lensa kamera anda kotor atau tergores.
Nah, untuk tetap terjaga lensa kamera anda, maka anda harus cek selalu dan bersihkan secara rutin dengan cara-cara yang ada di bawah ini, ya.
1. Membersihkan Lensa Kamera Tergores dengan Pasta Gigi
Jika lensa kamera HP anda tergores karena gesekan atau apapun itu, anda dapat membersihkannya dengan pasta gigi putih. Oleskan pasta gigi sedikit saja pada bagian lensa kamera.
Setelah itu, gosok-gosok secara perlahan. Maka, goresan akan menghilang di lensa kamera HP anda. Anda juga bisa oleskan pasta gigi pada cutton bud, lalu tempelkan di lensa yang tergore dan putar searah jarum jam.
Cukup diamkan sebentar, kemudian bersihkan sisa pasta gigi yang menempel di lensa HP dengan kain khusus microfiber yang ditambahkan sedikit air.
2. Menggunakan Minyak Kayu Putih untuk Lensa Berdebu
Jika lensa kamera HP anda terkena debu, maka cara membersihkannya bisa dengan minyak kayu putih. Karena, minyak kayu putih sangat ampuh untuk mengusir debu yang menempel pada lensa HP.
Caranya, cukup siapkan tisu yang sudah diberi sedikit minyak kayu putih, lalu gosokkan pada lensa kamera HP dalam beberapa menit saja.
3. Membersihkan Lensa yang Berembun
Biasanya, lensa yang terkena embun karena berada di tempat lembab. Untuk mengatasinya, matikan dulu HP anda, lalu keringkan dengan hair dryer pada bagian sisi HP agar tidak muncul embun lagi.
4. Mengganti Tutup Lensa Kamera
Jika cara di atas masih belum berhasil, anda bisa mengganti tutup lensa kamera. Gunakanlah silet untuk mencongkel lensa kamera, lakukan dengan hati-hati.
Setelah dicongkel, gantilah tutup lensa dengan yang baru. Jika anda merasa takut untuk menggantinya sendiri, maka anda bisa membawanya ke tempat service HP.
Merawat lensa kamera HP sangat penting untuk memastikan kualitas foto tetap tajam dan jernih. Dengan 4 cara efektif yang telah dijelaskan di atas, anda bisa membersihkan lensa kamera HP dengan mudah dan aman.
Jangan lupa untuk menggunakan alat pembersih yang tepat seperti kain mikrofiber, pembersih lensa, atau udara terkompresi agar lensa kamera tetap terlindungi dan menghasilkan foto yang berkualitas.
Selain itu, anda bisa temukan berita dan informasi menarik lainnya di Google News. Lalu, ikuti channel WhatsApp Poskota agar tidak ketinggalan updatean berita di setiap harinya.
Diantaranya adalah mengenai berita kriminal, nasional, tekno, lifestyle, dan hiburan. Banyak informasi terbaru, terupdate, terhangat, dan terpercaya di channel Poskota.