Kabar Baik Akhir Tahun! Ini 5 Bansos Kemensos yang Segera Cair November-Desember 2024 untuk KPM Terpilih

Rabu 27 Nov 2024, 05:34 WIB
5 Jenis Bantuan Sosial Pemerintah untuk KPM yang Cair di Akhir 2024. (istimewa)

5 Jenis Bantuan Sosial Pemerintah untuk KPM yang Cair di Akhir 2024. (istimewa)

POSKOTA.CO.ID - Menjelang akhir tahun 2024, pemerintah kembali menunjukkan komitmennya untuk mendukung masyarakat melalui berbagai program bantuan sosial (bansos).

Program ini ditujukan untuk membantu keluarga penerima manfaat (KPM) yang membutuhkan bantuan ekonomi guna memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Pencairan bantuan sosial ini menjadi kabar baik, khususnya bagi KPM Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT), dan penerima manfaat lainnya di seluruh Indonesia.

Pemerintah terus berupaya mempercepat proses pencairan bantuan sosial sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap masyarakat, terutama mereka yang berada dalam kondisi ekonomi rentan.

Pada penghujung 2024, terdapat lima jenis bantuan sosial yang akan disalurkan kembali mulai November hingga Desember.

Pencairan ini diharapkan mampu memberikan manfaat langsung kepada penerima manfaat dan membantu mereka menyambut tahun baru dengan lebih baik.

Bagi Anda yang termasuk KPM PKH, BPNT, atau penerima manfaat lainnya, terdapat lima jenis bantuan sosial yang akan dicairkan mulai bulan November hingga Desember 2024.

Berikut adalah informasi lengkap mengenai kelima bantuan tersebut yang dilansir dari tayangan YouTube GANIA VLOG:

5 Bansos Kemensos Cair Tahun 2024

1. Bantuan PKH Tahap Keenam

Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) tahap keenam akan kembali dicairkan pada November dan Desember 2024.

Program ini diberikan melalui kartu KKS Merah Putih, dengan jadwal pencairan berbeda tergantung mekanisme distribusi:

  • Melalui Bank Himbara: Dicairkan setiap dua bulan sekali.
  • Melalui PT Pos Indonesia: Dicairkan setiap tiga bulan sekali.

Surat undangan pencairan akan segera diberikan kepada KPM yang memenuhi syarat.

2. Bantuan Pangan Beras 10 Kg

Berita Terkait
News Update