POSKOTA.CO.ID - Waktu pengisian Survei Evaluasi 2 dari Kartu Prakerja 2024 tinggal beberapa hari lagi! Jika tidak menemukannya di dashboard, ketahui cara mendapatkannya di sini.
Kartu Prakerja adalah beasiswa pelatihan dari pemerintah yang diperuntukkan bagi para pencari kerja, pekerja, dan wiraswasta yang membutuhkan atau meningkatkan kemampuannya.
Mereka harus mendaftar, mengikuti pelatihan, mendapatkan insentif, mengisi survei, dan akhirnya bisa menerima sertifikatnya.
Program ini terkenal dengan insentif pribadinya yang bisa dikirimkan ke dompet elektronik, yaitu senilai Rp700.000.
Total tersebut gabungan dari insentif biaya mencari kerja sebesar Rp600.000 dan pengisian survei sebanyak 2 kali, yakni Rp100.000.
Sejak 1 September 2024, pengisian Survei Evaluasi 2 telah muncul jika sudah menyelesaikan pelatihan Kartu Prakerja gelombang 71 dan mengisi Survei Evaluasi 1.
Lantas, apa yang harus dilakukan peserta agar survei evaluasi kedua akan muncul dan bisa mengeklaim saldo DANA gratisnya? Berikut simak di sini.
Cara Mendapatkan Survei Evaluasi 2 Kartu Prakerja 2024
- Pastikan sudah mengisi dan menyelesaikan Survei Evaluasi 1.
- Survei Evaluasi 2 akan muncul dua hari setelah Survei Evaluasi 1 telah diselesaikan.
- Jika belum muncul di dashboard, cek secara berkala dengan cara me-refresh ulang.
- Bila masih belum muncul juga, cek email yang digunakan untuk mendaftar Kartu Prakerja.
- Apabila belum muncul lagi di dashboard maupun email Anda, dapat menghubungi contact center Prakerja di situs prakerja.go.id.
- Hubungi di prakerja.go.id/formulir-pengaduan.
- Mengisi pengaduan sebagai peserta Prakerja.
- Tulis judul pengaduan "Survei Evaluasi".
Bila sudah melakukan itu semua, nanti akan mendapatkan jawabannya, yaitu diminta untuk menunggu karena survei akan muncul secara bertahap.
"Survei evaluasi kedua akan dilakukan secara bertahap estimasi tanggal 01 September 2024-03 Desember 2024. Mohon dapat menunggu dan melakukan pengecekan secara berkala," tulis salah satu komentar di @prakerja.go.id.
Jika sudah mendapatkannya, kerjakan dengan baik dan benar. Isilah apa yang sudah Anda alami dan didapatkan supaya program ini bisa lebih maju lagi dalam melayani masyarakat.
Selain itu, agar insentif yang didapatkan bisa utuh Rp700.000. Kalau Hanya salah satu bahkan tidak sama sekali, maka hanya dapat Rp650.000 atau Rp600.000 saja.
Demikian mengenai cara mendapatkan Survei Evaluasi 2 dari Kartu Prakerja 2024. Semoga membantu dan bermanfaat informasinya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.