POSKOTA.CO.ID - Hubungan antara Razman Arif Nasution dan Nikita Mirzani masih terus saling serang dan menyindir satu sama lain di tengah proses hukum yang tengah dijalani.
Razman Nasution kembali menanggapi pernyataan Nikita Mirzani yang menyerangnya di tengah proses hukum Vadel Badjideh dan anak sulung Nikita, LM.
Melansir dari kanal YouTube Intens Investigasi, Razman mengatakan bahwa wanita berusia 38 tahun itu sudah terlewat jauh untuk menyerangnya diluar dari urusan hukum.
"Kau serang saya, serang anak saya, suruh anak saya menikah dengan Vadel. Bilang kami miskin, kami kere," kata Razman yang dikutip Poskota pada Senin, 25 November 2024.
Menurutnya perseteruan antara dirinya dengan Nikita tidak perlu ada karena tidak ada kepentingannya dalam permasalahan yang tengah mereka jalani.
"Persoalan saya dengan Nikita seharusnya tidak ada. Ini hanya persoalan Vadel yang saya bantu," katanya.
Merasa keberatan selalu diejek miskin, pengacara tersebut menunjukkan rasa bangganya dengan pencapaiannya saat ini.
"Saya enggak pernah jual diri ya, saya engga bilang kau jual diri," ucapnya.
Ia juga mengingatkan kepada ibu tiga anak tersebut untuk tidak merasa paling hebat dan memandang orang di sekitarnya itu rendah.
"Jangan sampai ada orang merasa paling benar, paling kaya, hebat dan semua orang kotor," pungkasnya.
Sebagai informasi, perseteruan antara Nikita Mirzani dan Razman Nasution berawal dari persoalan kasusnya LM dengan Vadel Badjideh yang kini kian memanas.
Razman diketahui selalu menjodohkan kliennya itu dengan LM karena menurutnya Vadel memiliki cinta yang tulus dengan anak Nikita itu.
Tak terima dijodohkan, wanita yang akrab disapa Nyai itu pun membantah dan balik menjodohkan anak perempuan Razman dengan kliennya itu.
Namun rupanya, istri dari Razman tidak terima jika ketiga anak perempuannya dijodoh-jodohkan dengan Vadel dan akhirnya hingga saat ini permasalahan keduanya semakin melebar.
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.