Rose - Number One Girl, simak lirik dan terjemahan serta makna didalamnya. (Tangkapan Layar/Rose)

Music

Lirik dan Terjemahan Lagu Rose - Number One Girl, Maknanya Berdasarkan Pengalaman Pribadi

Senin 25 Nov 2024, 14:49 WIB

POSKOTA.CO.ID - Salah satu anggota BLACKPINK yakni Rose kembali meramaikan industri musik dunia dengan lagu terbarunya berjudul 'Number One Girl'.

Lagu ini resmi dirilis pada kanal Youtube pirbadinya pada Jumat 22 November 2024 dan langsung jadi trending.

Bayangkan saja di hari kedua penayangannya official music video dari single terbarunya tersebut telah ditonton sebanyak 25 juta kali oleh pendengar.

Setelah berhasil membius seluruh mendengar dengan hits hasil kolaborasi dengan Bruno Mars dalam single 'APT', Rose siap membuat para penggemar kembali terkesima.

Makna Lagu Rose-Number One Girl

Rose terlibat langsung dan menjadi penulis utama dalam single terbarunya ini.

Usut punya usut single ini akan masuk ke dalam albumnya yang bertajuk 'Rosie' yang akan segera dirilis dalam waktu dekat.

Rose kembali menggaet Bruno Mars dalam karya terbarunya, namun kali ini hanya sebagai penulis lirik sekaligus produser saja.

Dalam single terbarunya ini Rose menuangkan pengalaman pribadinya sebagai sebuah mahakarya.

Dirinya berusaha menyampaikan kepada kekasihnya agar menjadi satu-satunya wanita yang ada dalam hidupnya.

Ia menginginkan adanya validasi serta penerimaan tanpa syarat dan diakui sebagai seorang perempuan yang amat penting dalam hidup kekasihnya.

Namun, hingga saat ini dia belum dapat merasakan hal tersebut seakan tidak menjadi prioritas dalam hidup pasangan yang dikasihnya tersebut

Di dalam lagunya ia menggambarkan seseorang dalam melakukan apa saja untuk diakui dan menjadi seseorang yang sangat didambakan.

Lirik dan Terjemahan Lengkap Lagu Rose - Number One Girl

Berikut ini adalah lirik lengkap dari lagu terbaru Rose yang berjudul 'Number One Girl'.

Lirik dan Terjemahan Rose - Number One Girl

Tell me that I’m special 
Katakan bahwa aku spesial
Tell me I look pretty 
Katakan aku terlihat cantik
Tell me I'm a little angel 
Katakan bahwa aku adalah malaikat kecil
Sweetheart of your city 
Orang terkasih di kotamu

Say what I'm dying to hear 
Katakan hal-hal yang ingin sekali ku dengar
Cause I'm dying to hear you 
Karena aku ingin sekali mendengarmu mengatakannya

Tell me I'm that new thing 
Katakan aku adalah hal baru itu
Tell me that I'm relevant 
Katakan bahwa aku relevan
Tell me that I got a big heart
Katakan bahwa aku baik hati 

Then back it up with evidence
Lalu dukunglah itu dengan bukti 
I need it and I don’t know why 
Aku membutuhkannya dan aku tak tahu mengapa
This late at night 
Pada malam yang larut ini

I’d give it all up if you told me 
Aku akan menyerahkan semuanya jika kau memberitahuku
That I’d be 
Bahwa aku akan menjadi
The number one girl in your eyes 
Gadis nomor satu di matamu

Tell me I’m going real big places
Katakan aku akan pergi ke tempat yang sangat besar
Down to earth so friendly 
Bersikap rendah hati, sangat ramah
And even through all the phases 
Dan bahkan melalui semua fase-fase

Tell me you accept me 
Katakan kau menerimaku
Well that’s all I'm dying to hear 
Yah, itu semua yang sangat ingin ku dengar
Yeah I'm dying to hear you 
Ya aku sangat ingin mendengarmu mengatakannya

Tell me that you need me 
Katakan padaku bahwa kau membutuhkanku
Tell me that I’m loved 
Katakan padaku bahwa aku dicintai
Tell me that I’m worth it 
Katakan padaku bahwa aku berharga
And that I’m enough 
Dan bahwa aku sudah cukup baik

I need it and I don’t know why 
Aku membutuhkannya dan aku tidak tahu mengapa
This late at night 
Pada malam yang larut ini

Isn’t it lonely 
Bukanlah kesepian rasanya
I'd do anything to make you want me 
Aku akan melakukan apa pun untuk membuatmu menginginkanku
I'd give it all up if you told me 
Aku akan menyerahkan semuanya jika kau memberitahuku

That I'd be 
Bahwa aku akan menjadi
The number one girl in your eyes 
Gadis nomor satu di matamu
Your one and only 
Satu-satunya bagimu
So what’s it gon’ take for you to want me 
Jadi apa yang harus ku lakukan agar kau menginginkanku

I’d give it all up if you told me 
Aku akan menyerahkan semuanya jika kau memberitahuku
That I’d be 
Bahwa aku akan menjadi
The number one girl in your eyes 
Gadis nomor satu di matamu

The girl in your eyes 
Gadis di matamu
The girl in your eyes 
Gadis di matamu
Tell me I’m the number one girl 
Katakan aku adalah gadis nomor satu itu
I'm the number one girl in your eyes 
Aku gadis nomor satu di matamu

The girl in your eyes 
Gadis di matamu
The girl in your eyes 
Gadis di matamu
Tell me I'm the number one girl 
Katakan aku adalah gadis nomor satu itu
I'm the number one girl in your eyes 
Aku gadis nomor satu di matamu

Well isn't it lonely 
Yah, bukankah rasanya kesepian
I'd do anything to make you want me
Aku akan melakukan apa saja untuk membuatmu menginginkanku
I'd give it all up if you told me 
Aku akan menyerahkan semuanya jika kau memberitahuku

That I'd be 
Bahwa aku akan menjadi
The number one girl in your eyes 
Gadis nomor satu di matamu

Your one and only 
Satu-satunya bagimu
So what’s it ‘gon take for you to want me 
Jadi, apa yang harus kau lakukan agar kau menginginkanku
I’d give it all up if you told me 
Aku akan menyerahkan semuanya jika kau memberitahuku

That I’d be 
Bahwa aku akan menjadi
The number one girl in your eyes 
Gadis nomor satu di matamu
The number one girl in your eyes
Gadis nomor satu di matamu

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp  Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.  

Tags:
lirik dan terjemahanmakna laguRose - Number One GirlBLACKPINKHits Youtube Music

Raihan Ali Putra Santoso

Reporter

Raihan Ali Putra Santoso

Editor