Cara mudah menghemat penggunaan baterai Hp agar tidak boros dan rusak. (Pinterest)

TEKNO

Begini Cara Mudah Hemat Baterai Hp agar Tidak Boros dan Gampang Rusak

Senin 25 Nov 2024, 19:42 WIB

POSKOTA.CO.ID -Menghemat baterai HP agar tidak cepat boros dan terhindar dari kerusakan adalah hal yang wajib diperhatikan.

Terutama jika anda sering menggunakan ponsel untuk aktivitas harian seperti bekerja, bermain game, atau menonton video.

Kebiasaan buruk seperti mengisi daya terlalu lama, menggunakan ponsel saat diisi daya, atau membiarkan aplikasi berjalan di latar belakang bisa membuat baterai lebih cepat habis dan bahkan menurunkan performanya.

Namun, jangan khawatir, ada beberapa cara mudah yang bisa anda terapkan untuk menjaga baterai tetap awet dan tidak cepat rusak.

Seiring dengan semakin kompleksnya teknologi pada hp pintar sangat penting untuk memahami dan cara mengelola dan baterai agar tetap optimal.

Hal ini sangat baik untuk aktivitas anda agar memudahkan dalam berkomunikasi, bekerja bahkan menghibur diri

Simak beberapa cara mudah untuk menghemat baterai hp agar tidak boros dan mencegah kerusakan.

Cara Mudah Menghemat Pemakaian Baterai Hp

Berikut ini terdapat beberapa cara mudah untuk Anda menghemat pemakaian baterai HP agar tidak mudah boros dan cepat rusak.

1. Atur Layar Tidak Terlalu Cerah

Langkah pertama ialah dengan mengatur tingkat kecerahan layar tidak terlalu terang.

Dengan melakukan cara ini dapat hemat baterai sehingga tidak cepat habis ketika HP anda sedang tidak digunakan.

Terdapat juga fitur keterangan otomatis yang bisa anda aktifkan untuk menyesuaikan kecerahan layar pada kondisi sekitar Ketika anda menggunakan perangkat tersebut.

Dengan menggunakan fitur tersebut Anda bisa memastikan bahwa layar akan menyesuaikan secara mandiri tingkat kecerahan yang harus di aplikasikan Ketika anda menggunakan hp.

Selain itu ada sebuah fitur yang bernama 'mode gelap' di mana akan merubah latar belakang dari perangkat menjadi hitam sehingga membuat tingkat kecerahan layar menjadi lebih redup dan enak dilihat mata.

Fitur ini dikatakan dapat menghemat penggunaan baterai karena kecerahannya yang sedikit lebih berkurang.

2. Non Aktifkan Fitur Belakang Layar

Cara selanjutnya yang bisa dilakukan ialah dengan menonaktifkan aplikasi atau fitur yang aktif di belakang layar.

Fitur-fitur seperti bluetooth, NFC hingga GPS merupakan yang sering aktif di belakang layar meski perangkat HP pintar sedang tidak dipakai.

Mereka macam fitur ini seringkali memakan penggunaan baterai yang cukup besar karena terus-menerus mencari sinyal

Cara terbaiknya ialah dengan memastikan bahwa fitur-fitur tersebut telah nonaktif Ketika anda tidak memakainya.

3. Matikan Aplikasi Belakang Layar

Selain fitur-fitur pendukung seperti wi-fi dan yang lainnya, Matikan aplikasi belakang layar merupakan salah satu hal yang paling baik untuk menghemat baterai anda.

Selain itu aplikasi-aplikasi yang aktif belakang layar juga bisa anda non aktifkan dengan melakukannya di pengaturan perangkat.

Hal ini juga merupakan langkah yang tepat untuk membuat kinerja dari baterai perangkat Anda jadi jauh lebih hemat.

Aplikasi-aplikasi ini secara terus-menerus menguras daya baterai Anda meski saat tidak digunakan.

Hal ini terjadi karena aplikasi tersebut terus memuat data ataupun notifikasi terbaru.

Anda bisa membatasinya dengan cara berkala menonaktifkan aplikasi yang tidak digunakan agar penggunaan baterai berjalan sesuai kebutuhan.

Langkah-langkah ini dinilai tepat untuk menjaga dan mengontrol penggunaan baterai menjadi lebih teratur bahkan cenderung hemat serta tidak boros.

Tips Agar Baterai HP Tidak Cepat Rusak

Gunakan Mode Malam (Dark Mode)

Mode ini tidak hanya nyaman untuk mata, tetapi juga menghemat baterai pada layar AMOLED.

Hindari Suhu Ekstrem

Jangan biarkan ponsel terpapar suhu terlalu panas atau terlalu dingin.

Matikan Notifikasi yang Tidak Perlu

Notifikasi berlebihan dapat menguras daya dan membuat layar terus menyala.

Gunakan Power Bank dengan Bijak

Gunakan power bank berkualitas saat terpaksa, dan hindari penggunaannya secara berlebihan.

Menghemat baterai HP dan menjaga kesehatannya tidaklah sulit jika anda mengetahui langkah-langkah yang tepat.

Dengan mengatur kecerahan layar, mematikan fitur yang tidak digunakan, hingga menggunakan mode hemat daya, anda dapat memastikan baterai tetap awet dan ponsel berfungsi dengan optimal.

Selain itu, hindari kebiasaan buruk seperti pengisian daya berlebihan atau penggunaan ponsel dalam suhu ekstrem.

Terapkan tips ini untuk menjaga baterai ponsel tetap prima, sehingga anda bisa menggunakan perangkat anda dengan lebih efisien dan tahan lama.

Jangan lupa, kebiasaan kecil seperti ini dapat memberikan dampak besar pada umur baterai ponsel anda.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News  dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp  Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
tips dan trikhemat bateraicegah kerusakanhp android iPhonebaterai cepat habis

Raihan Ali Putra Santoso

Reporter

Raihan Ali Putra Santoso

Editor