POSKOTA.CO.ID - Kesalahan dalam melakukan transfer menggunakan aplikasi dompet elektronik seperti DANA bisa terjadi kepada siapa saja.
Umumnya, hal ini disebabkan oleh kesalahan ketik atau kurang teliti dalam memeriksa nomor tujuan dan nama penerima.
Jika Anda mengalami salah transfer menggunakan aplikasi DANA, berikut adalah cara untuk mengatasinya dan beberapa tips untuk mencegah kesalahan di masa mendatang.
Cara Mengatasi Salah Transfer Saldo DANA
Jika Anda dalam kondisi telah salah melakukan kesalahan kirim saldo DANA, Anda bisa ikuti langkah-langkah berikut ini untu mengatasinya agar saldo DANA bisa kembali.
1. Cek Status Transaksi
Setelah menyadari kesalahan transfer, segera cek status transaksi Anda melalui aplikasi DANA.
Jika status transaksi gagal, maka Anda tidak perlu khawatir karena saldo tidak akan terpotong.
Hal ini biasanya terjadi karena nomor telepon tujuan tidak valid atau tidak terdaftar di aplikasi DANA.
Namun, jika status transaksi berhasil saldo dikirim ke akun tujuan, saldo tidak otomatis bisa dikembalikan.
2. Hubungi Layanan Pelanggan DANA
Jika transfer berhasil dilakukan pada nomor tujuan yang salah, segera hubungi pihak DANA melalui salah satu saluran berikut ini:
- Email: Kirim keluhan ke help@dana.id.
- Telepon: Hubungi Customer Care DANA di nomor 1500445.
- WhatsApp: Kirim pesan ke 081911500445.
Sampaikan detail keluhan Anda, termasuk informasi transaksi seperti nomor telepon tujuan, jumlah saldo, dan waktu pengiriman.
3. Upaya untuk Mengembalikan Saldo DANA
Pihak DANA hanya berfungsi sebagai perantara antara Anda (pengirim) dan penerima saldo. Anda juga perlu menghubungi penerima secara langsung untuk meminta pengembalian dana.
Namun, perlu diingat bahwa berdasarkan syarat dan ketentuan DANA, tanggung jawab atas kesalahan data transfer sepenuhnya ada pada pengguna.
Jika nomor yang Anda kirimi saldo DANA mengembalikan uang yang ditransfer, maka saldo DANA Anda akan kembali masuk ke dompet elektronik.
Tips Mencegah Salah Transfer Saldo DANA
1. Periksa Ulang Data Sebelum Transfer
Agar tidak salah kirim saldo DANA, pastikan untuk selalu cek nama, nomor telepon tujuan, dan nominal transfer sebelum menyelesaikan transaksi.
2. Gunakan Fitur Tarik Tunai DANA
Untuk mengurangi risiko salah transfer, Anda dapat mencairkan saldo DANA dalam bentuk tunai melalui agen seperti Alfamart dengan minimal tarik tunai adalah Rp50.000.
Kesalahan transfer di aplikasi DANA memang dapat terjadi kepada siapa saja, namun dengan mengikuti panduan di atas, Anda memiliki peluang untuk menyelesaikan masalah ini.
Untuk mencegah kejadian serupa, selalu teliti saat mengisi data transaksi dan manfaatkan fitur tarik tunai jika diperlukan.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.