POSKOTA.CO.ID – Apakah Anda pernah merasa bahwa Hp tiba-tiba lemot? Salah satu alasannya bisa jadi ada sampah tersembunyi di Hp Android milik Anda.
Hp lemot tentunya sangat menganggu aktivitas, apalagi saat Anda membutuhkan Hp bekerja dengan cepat tetapi malah merespon sangat lambat.
Untuk menghindari, ternyata ada hal yang harus sering dilakukan namun jarang disadari oleh para pengguna Hp Android.
Penyebab Hp Lemot yang Jarang Disadari
Sering tidak disadari, penyebab Hp lemot adalah banyaknya file sampah di Hp. Karenanya, Anda harus rajin mengecek sampah yang ada di memori Hp sehingga dapat bekerja dengan baik.
Jika file yang ada group WhatsApp sudah dibaca atau ditonton videonya, segera lakukan penghapusan. Lalu hapus juga file yang ada folder sampah Hp lainnya.
Sebab, Hp Android memiliki kapasitas memori penyimpanan yang beragam. Terkadang, sampah tersembunyi malah memenuhi memori tersebut dan menyebabkan Hp lemot.
Cara Menghapus Sampah Tersembunyi di Hp Android
Agar tidak lemot, Anda bisa mengikuti cara menghapus sampah tersembuyi di Hp Android. Merangkum berbagai summber, berikut ini cara mengatasinya:
1. Buka File Manager di Hp
Langkah awal untuk menghapus sampah tersembunyi adalah dengan membuka file manager. Cari di bagian menu ikon folder bertuliskan file manager, lalu klik.
2. Klik Tombol Search
Setelah masuk ke file manager, kemudian cari ikon atau tulisanSsearch. Jika sudah ketemu, klik pada bagian atas yang ada ikon kaca pembesar.
3. Tulis Msg di Kotak Search
Setelah melihat kolom Search, Anda bisa ketik kata ‘msg’ di sana. Setelah menemukan file dengan kata tersebut, hapus semua file itu.
4. Tulis Cache di Kotak Search
Setelah itu, seperti cara sebelumnya, tuliskan atau ketikkan kata ‘cache’ di kolom Search. Kemudian pilih semua file cache tersebut, dan delet atau hapus.