POSKOTA.CO.ID - Handphone yang performanya lambat atau seringkali lemot saat digunakan sangat mengganggu penggunaan.
Performa dan kinerja hp yang melambat dan lemot seringkali disebabkan karena penggunaan yang kurang bijak.
Salah satunya adalah tidak pernah menghapus sampah atau cache dari aplikasi yang digunakan. Menghapus sampah ini akan berpengaruh ke penyimpanan memori.
Untuk mengatasinya, Anda bisa menerapkan beberapa cara yang mudah untuk dilakukan di bawah ini.
Menghapus Aplikasi Tidak Digunakan
Cara pertama yang bisa dilakukan adalah dengan menghapus aplikasi yang sudah tidak lagi digunakan.
Walaupun aplikasi-aplikasi tersebut tidak lagi digunakan, tetap menggunakan penyimpanan internal pada handphone Anda.
Terdapat dua cara untuk menghapus aplikasi yang tidak digunakan, melalui menu utama atau melalui pengaturan aplikasi.
Cara hapus aplikasi melalui menu utama:
- Tekan lama pada aplikasi yang ingin dihapus
- Pilih ikon bertuliskan info aplikasi
- Gulir layar hingga ke bawah
- Pilih 'Uninstall' atau 'Copot Pemasangan'
- Terakhir pilih 'Ya' atau 'Ok'
Mengaktifkan Fitur 'Hapus Animasi'
Cara selanjutnya yang dapat dilakukan adalah dengan mengaktifkan fitur 'Hapus Animasi' untuk mengatasinya.
Ikuti cara berikut untuk mengaktifkan fiturnya:
- Buka pengaturan pada handphone
- Klik pencarian pada bagian atas
- Cari 'Hapus Animasi' dan klik menunya
- Klik tombol pengaktifan fitur tersebut
Menghapus Sampah Aplikasi
Cara selanjutnya yang dapat digunakan untuk mengatasi handphone yang lemot adalah dengan menghapus sampah aplikasi.