POSKOTA.CO.ID - Kabar baik bagi keluarga penerima manfaat (KPM), yang kini pemerintah tengah dalam proses menyalurkan bansos Program Keluarga Harapan (PKH) untuk alokasi Oktober hingga Desember 2024.
Nominal dana Rp600.000 diperuntukkan untuk KPM PKH dengan kategori lansia dan penyandang disabilitas serta telah memenuhi persyaratan dan terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Dana tersebut akan disalurkan ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) merah mutih dan proses penerimaannya melalui Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) seperti Bank BRI, BNI dan Mandiri.
Bagi KPM yang ingin tahu status mereka bisa dilakukan pengecekkan melalui situs resmi cekbansos dari kemensos dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan bisa diakses dengan mudah melalui HP, panduan dan langkah ada pada arikel ini.
PKH adalah salah satu program bansos dari pemerintah yang bertujuan untuk membantu keluarga yang kurang mampu, untuk mendukung keluarga miskin dan rentan, terutama mereka yang memiliki anggota keluarga seperti ibu hamil atau menyusui, anak usia sekolah, lansia, atau penyandang disabilitas berat.
Dilansir dari kanal YouTube 'Gania Vlog' mengenai pencairan tahap ke-empat bansos PKH dipastikan akan segera berlangsung. Selain pencairan reguler, para KPM PKH yang terdaftar dalam kategori tertentu juga akan menerima bantuan berupa uang tunai di akhir tahun 2024.
Pencairan bantuan PKH tahap keempat tetap mengikuti jadwal tiga bulan sekali dan diprediksi akan dimulai dalam waktu dekat, berlangsung hingga akhir Desember.
Berdasarkan informasi terbaru, status data pencairan di sistem telah berubah ke periode November-Desember, menandakan bahwa proses penyaluran sudah memasuki tahap akhir.
Namun, tanggal pasti pencairan masih menunggu pengumuman resmi dari Kementerian Sosial melalui Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D).
Proses pencairan ini tetap akan dilakukan secara bertahap dalam beberapa termin untuk memastikan kelancaran distribusi. Bagi KPM yang memenuhi kriteria, saldo pada kartu KKS Merah Putih mereka akan segera terisi.
Dengan adanya tambahan bantuan ini, pemerintah berharap dapat meringankan beban masyarakat menjelang akhir tahun.