Nissa Sabyan Diam-diam Resmi Nikah dengan Ayus, Netizen: Hasil Rebut Kok Bangga

Jumat 22 Nov 2024, 08:30 WIB
Nissa Sabyan dan Ayus diam-diam telah resmi menikah pada Juli 2024 lalu.

Nissa Sabyan dan Ayus diam-diam telah resmi menikah pada Juli 2024 lalu.

POKSOTA.CO.ID - Nissa Sabyan diam-diam telah resmi menikah dengan Ayus sejak 4 Juli 2024 lalu yang dilaksanakan secara sederhana.

Pernikahan diselenggarakan secara sederhana di kediaman Nissa Sabyan di kawasan Jatiwaringin, Pondok Gede, Bekasi.

Melansir dari akun Instagram @pembasmi.kehaluan.reall Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), Ahmad Sumroni menjelaskan syarat pernikahan keduanya telah terpenuhi.

"Akad dilaksanakan di rumah Khairunisa di Jatiwaringin, Kamis malam Jumat setelah Isya 4 Juli. Semua syarat telah terpenuhi," kata Ahmad Sumroni yang dikutip Poskota pada Jumat, 22 November 2024.

Tak hanya itu, Ayus meminang vokalisnya itu dengan memberikan mahar sederhana berupa cincin emas 3 gram dan uang tunai sebesar Rp200 ribu.

"Cincin emas 3 gram dan uang Rp200 ribu sebagai mahar yang penting ikhlas," katanya.

Menurutnya, mahar yang diberikan Ayus kepada Nissa tidak dihias seperti mahar yang kerap dilihat umunya, hanya dengan sebuah kotak cincin saja.

"Uangnya tidak dihias hanya cincin emas yang ada kotaknya. Tapi saya lupa detailnya," ucapnya.

Meski dilaksanakan secara sederhana, pernikahan keduanya berlangsung khidmat dan sakral di rumah kediaman Nissa itu sendiri.

"Nikahnya itu di rumah khairunisa yang melaksanakan ayah kandungnya. Penghulu hanya mencatat. Hanya nikah sah aja tapi dilengkapi dengan rukun nikah," katanya.

Kabar pernikahan keduanya itu pun sontak mengejutkan publik khususnya netizen di media sosial yang saat ini menyerang akun media sosial Nissa Sabyan.

"Pelakor versi syariah," tulis komentar akun @hj***.

"Perselingkuhannya malah dilanjutkan ke pernikahan," sahut akun @tr***.

"Hasil ngerebut kok bangga," komentar akun @an***.

Sebagai informasi, hubungan antara Nissa Sabyan dan Ayus sempat menghebohkan publik diduga karena sebagai alasan rumah tangga Ayus dengan Ririe Fairus akhirnya berakhir.

Namun, merasa sudah dikhianati oleh sang suami, akhirnya Ririe pun memutuskan untuk berpisah dan mengajukan gugatan cerai kepada Ayus.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Berita Terkait
News Update