POSKOTA.CO.ID - Rasa penasaran warganet soal hubungan Nissa Sabyan dan Ayus akhirnya sudah terjawab.
Nissa Sabyan dan Ayus dinyatakan resmi menjadi pasangan suami istri, dan menikah pada 4 Juli 2024 lalu.
Pernikahan mereka tercatat di Kantor Urusan Agama (KUA) Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat.
Kabar tersebuti terkonfirmasi secara langsung oleh kepala KUA Pondok Gede, Ahmad Sumroni.
"Pernikahan mereka sah secara negara, sesuai undang-undang perkawinan, dan di hadapan Allah SWT," ujar Ahmad Sumroni yang dikutip dari laman YouTube Mantra Room, Kamis 21 November 2024.
Tak hanya itu, Ahmad Sumroni juga membeberkan mahar pada pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus.
Ayus memberikan mahar berupa cincin emas seberat 3 gram dan uang tunai Rp 200 ribu untuk meminang sang istri, Nissa Sabyan.
"Cincin emas 3 gram dan uang Rp 200 ribu sebagai mahar. Yang penting ikhlas," ujar Sumroni.
Mahar tersebut menurut penjelasan Sumroni tidak dihias layaknya seperti trend dekorasi mahar saat ini.
Sumroni hanya mengingat bahwa cincin emas diletakan di dalam sebuah kotak yang sederhana.
"Itu uangnya tidak dihias, hanya cincin emas yang ada kotaknya. Tapi saya sudah lupa detailnya," tambah Sumroni.