POSKOTA.CO.ID - Kabar baik untuk masyarakat Indonesia! Meski Pilkada 2024 tengah berlangsung, pemerintah memastikan tiga program bantuan sosial (bansos) yaitu Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), dan Atensi YAPI tetap berjalan tanpa gangguan.
Kebijakan ini diambil agar kebutuhan dasar masyarakat, terutama kelompok rentan, tetap terpenuhi meskipun suasana politik memanas.
PKH dan BPNT telah menjadi tulang punggung kesejahteraan sosial di Indonesia, membantu jutaan keluarga dalam memenuhi kebutuhan pokok dan pendidikan anak.
Sementara itu, Atensi YAPI berperan penting dalam memberikan dukungan kepada anak-anak yatim piatu.
Pemerintah menjamin distribusi bantuan akan tetap tepat sasaran dan transparan melalui bank penyalur maupun aplikasi Cek Bansos.
Jadi, bagi Anda yang sudah terdaftar sebagai penerima, jangan khawatir! dana bantuan akan tetap cair sesuai jadwal.
Kementerian Dalam Negeri lewat surat edaran memang memberhentikan sementara penyaluran bansos bersumber Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) selama Pilkada 2024.
Namun, untuk keluarga penerima manfat (KPM) tak usah khawatir karena bansos yang akan di bahas ini disalurkan dengan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
3 Bantuan Sosial Tetap Berjalan saat Pilkada 2024
Dikutip dari Naura Vlog, bansos PKH, BPNT, dan Atensi API merupakan bantuan dari APBN, maka tidak perlu khawatir karena bantuan tersebut akan tetap cair. Berikut adalah daftar bansos yang tetap disalurkan kepada masyarakat:
1. Program Keluarga Harapan (PKH)
PKH tetap dicairkan untuk keluarga yang membutuhkan, terutama mereka yang berada dalam kondisi ekonomi menengah ke bawah.
Dengan anggaran dari APBN, program ini tidak terpengaruh penundaan akibat Pilkada.
Bantuan ini diperuntukkan bagi biaya pendidikan dan kesehatan anak-anak keluarga penerima manfaat (KPM). Dana Bansos PKH akan disalurkan tepat waktu sesuai jadwal yang telah ditentukan.