Lakukan cara-cara ini untuk mengatasi Instagram eror. (Pixabay/freestocks)

TEKNO

4 Cara Mengatasi Aplikasi Instagram yang Error dan Tidak Bisa Dibuka

Kamis 21 Nov 2024, 21:05 WIB

POSKOTA.CO.ID - Aplikasi Instagram error dan tidak bisa dibuka memang cukup mengganggu, terutama jika Anda membutuhkannya untuk berkomunikasi atau bekerja.

Salah satu masalah yang sering muncul adalah aplikasi hanya berhenti di logo awal dan tidak bisa benar-benar masuk.

Jika Anda mengalami masalah yang sama, berikut adalah 4 cara efektif untuk mengatasi masalah Instagram eror.

4 Cara Mengatasi Instagram Eror

1. Restart HP

Cara pertama yang paling sederhana adalah dengan me-restart HP, caranya dengan tekan tombol daya (power) di HP dan pilih Mulai Ulang.

Dengan restart HP dapat membantu memperbaiki masalah jaringan antara perangkat Anda dan aplikasi Instagram.

Ini bisa dilakukan jika errornya berasal dari koneksi jaringan. Cara cukup efektif untuk mengatasi masalah ini.

2. Hapus Data Aplikasi Instagram

Jika cara pertama tidak berhasil, Anda bisa mencoba menghapus data aplikasi Instagram di Pengaturan HP Anda.

Lalu temukan aplikasi Instagram dan pada Penyimpanan dan pilih Hapus Data untuk mengosongkan ruang.  

Sebelum melakukan cara ini pastikan Anda mengingat username dan password akun Instagram Anda sebelum menghapus data.

Karena langkah ini akan mereset aplikasi Instagram ke kondisi awal, sehingga Anda harus login ulang.  

3. Perbarui Aplikasi Instagram

Jika masalah tetap terjadi, kemungkinan aplikasi Instagram Anda perlu diperbarui ke versi terbaru, sehingga Anda cukup update aplikasi di Play Store atau App Store.

Menggunakan versi aplikasi yang terbaru sering kali dapat memperbaiki bug yang menyebabkan error.

4. Reinstall Aplikasi Instagram

Cara terakhir yang bisa Anda lakukan jika akun Instagram masih mengalami eror adalah dengan menghapus dan menginstal ulang aplikasi.

Langkah ini membantu menghilangkan masalah yang mungkin berasal dari file aplikasi yang korup atau rusak.  

Nah, dengan mengikuti langkah-langkah di atas, masalah Instagram error dan tidak bisa dibuka dapat teratasi.

Jika setelah mencoba semua cara di atas masalah masih belum terpecahkan, Anda dapat menghubungi tim dukungan Instagram untuk bantuan lebih lanjut.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
instagramAplikasi Instagram4 Cara Mengatasi Instagram ErorInstagram erormereset aplikasi InstagramPerbarui Aplikasi Instagram

Huriyyatul Wardah

Reporter

Huriyyatul Wardah

Editor