POSKOTA.CO.ID - Proses penyaluran saldo bantuan sosial PKH dan BPNT tahap terakhir 2024 ini sudah berlangsung dan tinggal menunggu waktu untuk dicairkan.
Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH dan BPNT bisa memeriksakan nama untuk ketahui statusnya dalam penyaluran bansos periode November hingga Desember 2024 ini.
Untuk PKH, mengutip dari kanal Youtube PKH Tarik Bansos saat ini menu 'View DTKS' masih berada pada final closing yang berarti proses evaluasi komponen telah selesai.
Saat ini nama-nama KPM, jumlah komponen serta jumlah bantuan yang akan diterima telah terlihat di menu.
Kemudian untuk BPNT, mengutip dari kanal Youtube Ariawanagus, proses penyalurannya telah masuk ke tahap 'Keterangan SP2D' yang tak lagi kosong, saat ini sudah berubah ke 'Belum SP2D'.
Hal ini berarti tinggal menghitung hari bantuan ini dicairkan kepada KPM. Sebelum itu, KPM bisa memeriksakan daftar penerimanya dengan cara ini.
Cara Cek Bansos Kemensos
Periksakan nama KPM pada daftar penerima bansos di menu DTKS melalui situs cekbansos.kemensos.go.id:
1. Buka Situs cekbansos.kemensos.go.id
Pertama, tentunya Anda harus mengakses DTKS melalui situs resmi Kemensos pada www.cekbansos.kemensos.go.id melalui browser.
2. Isi Data Diri
Kedua, peserta perlu mengisi kolom yang tersedia dengan data diri dari KPM seperti wilayah domisili.