POSKOTA.CO.ID - Bagi kalian yang tengah berada di Kota Bandung atau pun masyarakat Bandung yang merasa terganggu atau terancam bisa langsung melapor kepada Kang Busar.
Polrestabes Bandung meluncurkan program 'Lapor Kang Busar, untuk mewujudkan rasa aman bagi masyarakat dan juga pengunjung yang singgah di Kota Bandung.
Program Lapor Kang Busar sendiri merupakan program unggulan
Polrestabes Bandung yang bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam melaporkan masalah hukum atau gangguan keamanan secara cepat dan tepat.
Jika wargi Bandung membutuhkan bantuan biaa menghubungi beberapa saluran berikut ini. "Silahkan hub : DM IG: Polrestabes Bandung, Call Center: 110, WA KANG BUSAR: 082130201996, Call Center Prabu:081818612889, Follow juga akun ig @prabu.lodaya.presisi agar semakin banyak informasi yang dapat kami terima dari wargi kota Bandung," tulis akun resmi @polrestabesbandung yang dikutip Poskota, Senin 18 November 2024.
Program Lapor Kang Busar ini pun diambil dari singkatan nama Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Budi Sartini.
Seperti diketahui Polrestabes Bandung pun memiliki Tim Khusus Prabu yang senantiasa berpatroli setiap malamnya menyusuri jalan-jalan di Kota Bandung.
Mereka melakukan patroli untuk menjamin kondisi Kota Bandung aman dan tertib. Tidak jarang beberapa kejadian yang menganggu Kamtibmas pun oleh mereka diantisipasi dengan cara membubarkannya.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.