Pencairan ini hanya berlaku bagi KPM yang memenuhi syarat dan telah lolos verifikasi data oleh pemerintah daerah.
3. Program Keluarga Harapan (PKH)
Bansos ketiga adalah Program Keluarga Harapan (PKH), yang pencairannya bergantung pada evaluasi dan seleksi data.
Seleksi penerima PKH berlangsung dari 1 hingga 12 November 2024.
KPM yang berhasil lolos seleksi akan menerima bantuan sesuai dengan periode yang telah ditentukan.
KPM dengan kartu KKS peralihan akan menerima bantuan untuk bulan Oktober, November, dan Desember sekaligus, sementara KPM reguler hanya akan menerima bantuan untuk bulan November dan Desember.
PKH ini disalurkan berdasarkan komponen kebutuhan yang mencakup kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan sosial.
Dengan adanya tambahan bansos ini, diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan KPM BPNT, memberikan dukungan dalam pemenuhan kebutuhan dasar keluarga, dan memastikan bantuan sampai ke pihak yang berhak.
Demikian informasi soal KPM penerima dana bansos BPNT November-Desember 2024 bisa mendapatkan 3 jenis bantuan sosial tambahan.
Disclaimer: Tanggal pencairan dana bansos sepenuhnya ditentukan oleh pemerintah. Pastikan untuk selalu mengikuti informasi terbaru seputar pencairan dana PKH agar tidak ketinggalan berita.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.