Salah satu keunggulan dari aplikasi canva, adalah fitur penghapus latarbelakang (LB).(canva/edited Dadan)

TEKNO

Fitur Penghapus Latar Belakang di Canva Tiba-Tiba Menghilang! Bisa Jadi Ini Penyebabnya

Minggu 17 Nov 2024, 10:16 WIB

POSKOTA.CO.ID - Fitur Background Remover atau penghapus latar belakang di Canva, adalah salah satu fitur spesial yang menjadi andalan bagi banyak pengguna.

Hanya dengan hanya beberapa klik, latar belakang gambar bisa dihapus secara otomatis, tanpa harus melalui proses yang ribet.

Proses tersebut tentunya, membuat desain yang sedang dibuat jadi jauh lebih mudah dan efisien, bahkan untuk pemula sekalipun.

Namun, bagaimana jika fitur penghapus latarbelanga (LB) ini tiba-tiba menghilang dan tidak bisa digunakan.

Hal ini tentu saja membuat panik banyak pengguna yang mengandalkan Canva, dalam pekerjaan sehari-hari.

Ternyata, ada beberapa penyebab umum yang bisa membuat fitur penghapus latar belakang (LB) di Canva ini mendadak tidak tersedia.

Salah satu alasan yang paling sering terjadi biasanya adalah, terkait dengan jenis akun yang digunakan.

Perlu diketahui, fitur ini hanya dapat diakses oleh para pengguna Canva Pro, Canva for Enterprise, serta Canva untuk Pendidikan.

Jika sebelumnya Anda menggunakan versi uji coba dari Canva Pro dan masa berlakunya habis, otomatis akses ke fitur ini pun akan hilang.

Dilansir situs canva, Penghapus Latar Belakang tersedia hanya untuk pengguna Canva Pro, Canva Tim.

Termasuk Canva untuk Pendidikan, serta Canva untuk keperluan Lembaga Nirlaba.

Untuk saat ini, Penghapus Latar Belakang (LB) hanya berfungsi untuk foto berukuran di bawah 9 MB. Ini tidak tersedia untuk gambar Vektor.

Setiap foto yang diunggah dengan resolusi lebih dari 10 MP, maka akan otomatis diperkecil menjadi 10 MP setelah latar belakangnya dihapus.

Tips: Jika ada masalah terkait menggunakan penghapus latar belakang baru, Anda bisa beralih ke editor versi lama.

Silahkan pilih Edit dari bilah alat mengambang, selanjutnya klik tab Efek, lalu Gulir ke bagian bawah, lalu klik tautan banner.

Jika penghapus latar belakang tidak dapat dimuat, maka periksa koneksi internet Anda, lalu coba lagi.

Selain itu masalah teknis, seperti koneksi internet tidak stabil atau cache peramban yang menumpuk, juga dapat memengaruhi kinerja Canva.

Mengingat aplikasi ini berbasis cloud, koneksi yang lancar tentunya sangat diperlukan guna memastikan semua fitur berjalan dengan baik.

Belum lagi, pembaruan perangkat lunak atau penggunaan peramban yang tidak didukung, bisa membuat semuanya menjadi ribet.

Namun jangan khawatir, ada baberapa tips dan alternatif yang bisa Anda coba untuk mengatasinya.

Tips dan Alternatif Jika Penghapus Latarbelakang di Canva Menghilang

Jika fitur penghabus latarbelakang (LB) di Canva adalah salah satu hal penting untuk pekerjaan Anda, pertimbangkan untuk beralih ke CanvaPro atau Canva Tim.

Jangan lupa, selalu pastikan perangkat dan perangkat lunak Anda dalam kondisi optimal agar semua fitur Canva dapat digunakan dengan maksimal.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
penghapus latarbelakang hilangTips dan alternatifCanva

Dadan Triatna

Reporter

Dadan Triatna

Editor