Cara Atasi Alergi Dingin di Musim Hujan, Kenali Penyebabnya dan Segera Lakukan Langkah Ini agar Tetap Fit

Minggu 17 Nov 2024, 20:52 WIB
Ilustrasi. Berikut cara mengatasi alergi dingin di musim hujan yang perlu diketahui. (Freepik/katemangostar)

Ilustrasi. Berikut cara mengatasi alergi dingin di musim hujan yang perlu diketahui. (Freepik/katemangostar)

POSKOTA.CO.ID - Alergi dingin bisa dipicu oleh berbagai faktor dan terjadi baik kepada ornag dewasa maupun anak-anak.

Namun, alergi dingin biasanya akan semakin berat dirasakan pada saat musim hujan.

Selain suhu yang dingin, juga rentan adanya bakteri dan virus yang mudah menular karena kondisi yang lembab.

Sehingga, penting bagi Anda yang memiliki riwayat alergi dingin.

Berikut ini adalah beberapa penyebab alergi yang perlu diketahui agar paham cara mengatasinya.

Penyebab Alergi Dingin

Alergi dingin terjadi ketika tubuh bereaksi terhadap penurunan suhu atau kelembapan yang ekstrem. 

Meskipun penyebab pasti dari cold urticaria belum sepenuhnya dipahami, ada beberapa faktor yang diketahui dapat memicunya, antara lain:

1. Suhu dingin mendadak

Perubahan suhu yang cepat, seperti keluar dari ruangan hangat ke udara luar yang dingin, dapat memicu reaksi alergi.

2. Kelembapan tinggi

Musim hujan cenderung meningkatkan kelembapan udara, yang juga bisa memicu reaksi alergi pada beberapa orang.

News Update