POSKOTA.CO.ID - Ancaman penyakit asam urat kini tidak hanya dihadapi oleh usia dewasa, melainkan remaja.
Asam urat bisa menyerang persendian, bahkan pada kondisi yang lebih parah penderita akan merasa sulit untuk berjalan atau menggerakkan bagian tubuh tertentu.
Dengan demikian, penting untuk memastikan kadar asam urat di dalam tubuh aman.
Selain mengubah pola hidup sehat dan rutin kontrol ke dokter, Anda juga bisa mencoba beberapa buah-buahan yang konon bisa membantu mengatasi maslaah tersebut.
Meski demikian disarankan agar tetap berkonsultasi terlebih dahulu untuk memastikan porsi yang sesuai dengan kebutuhan tubuh.
Dikutip dari Health Shots, berikut ini adalah buah-buahan yang diklaim memiliki manfaat untuk mengatasi kadar asam urat.
4 Buah-buahan yang Diklaim Bisa Atasi Kadar Asam Urat
1. Pisang
Jika menderita Anda asam urat, maka mengonsumsi pisang setiap hari dapat menurunkan asam urat dalam darah.
Pisang secara alami sangat rendah purin yang merupakan senyawa alami yang terurai menjadi asam urat.
2. Apel
Apel memiliki kandungan serat makanan yang tinggi untuk membantu menurunkan kadar asam urat.
Serat menyerap asam urat dari aliran darah dan menghilangkan kelebihan asam urat dari tubuh.
Apel juga kaya akan asam malat yang cenderung menetralisir efek asam urat di dalam tubuh.
3. Ceri
Ceri memiliki komponen anti-inflamasi alami yang disebut anthocyanin. Komponen ini dapat menurunkan kadar asam urat.
Penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Arthritis and Rhemotology menemukan orang yang mengonsumsi ceri memiliki resiko lebih rendah.
4. Buah Sitrus (Jeruk)
Buah-buahan seperti jeruk ataupun lemon merupakan sumber yang kaya vitamin C dan asam sitrat.
Mengonsumsi jeruk dapat membantu menjaga kadar asam urat yang sehat dalam tubuh, karena buah ini dapat membuang kelebihannya secara efisien.
Itulah deretan buah-buahan yang diklaim bisa membantu mengontrol kadar asam urat. (*)
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.