POSKOTA.CO.ID - Sebanyak tiga RT di Kelurahan Marunda, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, tergenang akibat banjir rob.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta mencatat ketiga RT yang tergenang berada di RW 07 Kelurahan Marunda.
"RT 01 ketinggian air kurang lebih 15 cm, RT 02 ketinggian air kurang lebih 15 cm, dan RT 03 ketinggian air kurang lebih 10 cm," kata Kepada BPBD DKI Provinsi DKI Jakarta, Isnawa Adji kepada wartawan, Jumat, 15 November 2024.
Petugas gabungan melakukan pengecekan lokasi-lokasi yang tergenang akibat banjir rob tersebut.
Isnawa memastikan bahwa meski tergenang, situasi dan kondisi dipastikan aman dan tidak terlalu berdampak signifikan.
"Situasi aman, warga masih bisa beraktifitas seperti biasa," jelas Isnawa.
Berdasarkan informasi BMKG Stasiun Meteorologi Kelas I Maritim Tanjung Priok tentang Peringatan Dini Banjir Rob tanggal 14-21 November 2024, terjadi akibat adanya fenomena pasang maksimum air laut bersamaan dengan fenomena supermoon yang berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum berupa banjir pesisir atau rob di wilayah pesisir utara Jakarta.
Wilayah pesisir utara DKI Jakarta seperti di Kamal Muara, Kapuk Muara, Penjaringan, Pluit, Ancol, Kamal, Marunda, Cilincing, Kalibaru dan Muara Angke diimbau agar dapat mengantisipasi dampak pasang maksimum air laut yang berpotensi terjadinya banjir Rob.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.