Bansos BPNT. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

EKONOMI

BPNT Tetap Cair Selama Pilkada 2024, Segini Saldo Dana Bansos yang Diterima KPM

Jumat 15 Nov 2024, 19:50 WIB

POSKOTA.CO.ID - Jelang Pilkada 2024, beberapa bantuan sosial yang berasal dari APBD ditangguhkan sementara proses pencairannya.

Mengutip dari channel Youtube Dunia Bansos, saat ini dilakukan penangguhan terhadap beberapa jenis bantuan sosial hingga Pilkada 2024 selesai.

Namun, terdapat beberapa bantuan sosial yang masih melanjutkan proses pencairan karena tidak berasal dari APBD, melainkan berasal dari APBN.

Program bansos yang akan tetap menyalurkan selama Pilkada 2024 ini adalah Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT.

Bantuan Pangan Non Tunai atau BPNT masih akan melakukan proses sebelum pencairan walaupun di tengah masa Pilkada seperti saat ini.

Bansos BPNT saat ini tengah memasuki tahap keenam yang merupakan tahap terakhir penyaluran saldo pada tahun 2024.

Tahap keenam yang terdiri dari alokasi dua bulan ini akan memberikan saldo kepada KPM yang terpilih dan terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Ketahui apakah Anda terpilih terdata sebagai penerima bansos BPNT dengan mengakses cekbansos.kemensos.go.id.

Tutorial Cek Daftar Penerima Terpilih Bansos BPNT

Melalui tutorial berikut ini, Anda harus menggunakan browser untuk membuka akses Cek Bansos Kemensos.

1. Buka Situs cekbansos.kemensos.go.id 

Pertama, tentunya Anda harus mengakses DTKS melalui situs resmi Kemensos pada www.cekbansos.kemensos.go.id melalui browser.

2. Isi Data Diri

Kedua, peserta perlu mengisi kolom yang tersedia dengan data diri dari KPM seperti wilayah domisili.

Wilayah domisili ini harus diisi secara lengkap dan benar mulai dari Provinsi, Kabupaten atau Kota, Kecamatan, hingga Keluarahan atau Desa.

Selanjutnya isi nama lengkap KPM yang sesuai dengan Kartu Tanda Kependudukan (KTP) dan isi captcha yang tertera pada layar.

3. Cari Data

Terakhir, Anda harus klik 'CARI DATA' pada layar untuk memproses pencarian status penerimaan bansos Anda.

Adapun rincian saldo dana bantuan sosial yang akan didapatkan oleh KPM BPNT, simak rinciannya di bawah ini.

Rincian Saldo Dana Bansos BPNT

Saldo dana bansos BPNT yang diberikan untuk memberikan bantuan pangan kepada KPM adalah sebagai berikut:

1. Setiap satu bulan KPM diberikan Rp200.000 yang dicairkan setiap dua bulan sekali.

2. Setiap tahapnya, PKH mencairkan Rp400.000 kepada KPM.

3. Total bantuan yang didapatkan untuk satu tahun adalah Rp2.400.000.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
rincian nominal bansossaldo dana bansos BPNTBantuan Pangan Non Tunaisaldo dana bansos

Legenda Kinanty Putri

Reporter

Legenda Kinanty Putri

Editor