Ilustrasi penyakit gondongan yang pernah dialami oleh putra artis Zaskia Adya Mecca. Penyakit ini marak menimpa anak-anak. (Instagram: @zaskiaadyamecca)

Kesehatan

Kenali Penyakit Gondongan atau Parotitis, Simak Penyebab, Ciri-ciri hingga Cara Penanganan dan Pencegahannya!

Kamis 14 Nov 2024, 18:28 WIB

POSKOTA.CO.ID - Akhir-akhir ini, penyakit yang dinamakan Gondongan banyak menyerang masyarakat, terutama di kalangan anak-anak, kendati tidak sedikit juga menyerang orang dewasa.

Untuk itu, ada baiknya kita mengenal seberapa jauh bahaya dari penyalit ini dengan mengetahui penyebab, ciri-ciri hingga cara mengantisipasinya.

Penyakit Gondongan atau Parotitis merupakan penyalit menular yang disebabkan oleh virus bernama Paramyxovirus yang menyerang kelenjar proptis.

Kelenjar proptis sendiri merupakan kelenjar yang memproduksi air liur, terletak di bawah telinga. Sedangkan gejala pada penyakit Gondongan adalah pembengkakan pada pipi dan area rahang.

Ciri-Ciri dan Gejala Penyakit Gondongan

Bagi penderita penyalit Gondongan, memiliki ciri-ciri yang harus dikenali, antara lain:

1. Pembengkakan pada kelenjar parotis

Penderita akan mengalami gejala pembengkakan [ada kelenjar Parotis yang memproduksi air liur, terletak di area pipi dan rahang di bawah telinga, sehingga terlihat nampak lebih membesar.

2. Pembengkakan di antara kedua sisi pipi dan rahang

Pembangkakan pada kelenjar tersebut bisa terjadi 1 di antara 2 sisi kelenjar, baik di sisi kiri maupun sisi kanan, di area pipi penderita.

3. Demam tinggi dan sakit kepala

Penderita penyalit Gondongan, biasanya mengalami gejala demam tinggi hingga 39 derajat Celcius atau sakit kepala.

4. Nyeri saat mengunyah dan menelan makanan

Karena pentakit yang disebabkan oleh virus Paramysovirus ini menyerang kelenjar penghasil air liur, maka penderita akan mengalami gejala nyeri ketika mengunyah atu menelan makanan.

5. Mulut kering, nyeri sendi dan nyeri perut

Pederita penyakit Gondongan akan mengalami gejala mulut kering yang ia rasakan, hingga merasakan nyeri pada persendian dan pada bagian perut.

6. Mudah lelah dan hilang nafsu makan

Kemudian gejala lainnya yang menyerang penderita Gondongan yaitu ia akan merasa mudah lelah ketika melakukan aktivitas yang disertai dengan hilangnya nafsu makan.

Semua gejala di atas akan muncul 12 hingga 15 hari setelah terjadi infeksi yang ditandai dengan pembengkakkan pada area rahang dan pipi.

Bagaimana virus Paramyxovirus penyebab penyakit Gondongan ditularkan?

Dilansir dari Website Dinas Kesehatan Yogyakarta bahwa penyularan virus Paramyxovirus terjadi dari droplet atau butiran kecil dari percikan air ludah yang keluar dari mulut atau hidung penderita parotitis ketika melakukan interaksi dengan orang lain, seperti:

Bagaimana Cara Menangani Penyakit Gondongan?

Apablia sistem imunitas pada tubuh penderita cukup baik, maka penyalit inin bisa sembuh dalam rentang waktu antara 1 hingga 2 minggu.

Sedangkan untuk meredakan rasa sakit ketika mengalami Parotitis adalah:

Bagaimana Cara Pencegahan Penularan Gondongan?

Penyakit Gondongan bisa dicegah dengan pemberian imunisasi Measles, Mumps dan Rubella (MMR) pada anak-anak. Vaksin ini berfungsi untuk mengantisifasi penyakit Campak, Gondongan dan Rubella.

Selain melalui vaksinasi MMR, penyakit Parotitis pun bisa dicegah dengan cara berikut ini:

Itulah penjelasan mengenai penyakit Gondongan atau Parotits, mulai dari ciri-ciri dan gejala hinngga cara mengangani dan pencegahan penularan virus Paramyxovirus.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
gondonganpenyakit gondonganParotitisPenyakit Menularkelenjar air liur

Ade Mamad

Reporter

Ade Mamad

Editor