Benarkah Subsidi Saldo Dana Bansos PKH Tahap 4 Cair Bulan Ini? Cek NIK KTP Penerima Manfaat di Laman Kemenesos, Begini Tahapannya

Rabu 13 Nov 2024, 16:25 WIB
Saldo dana bansos PKH 2024. (Risti Ayu Wulansari/POSKOTA)

Saldo dana bansos PKH 2024. (Risti Ayu Wulansari/POSKOTA)

PKH menyasar keluarga dengan anggota yang termasuk dalam kelompok prioritas di atas agar bantuan dapat berdampak langsung pada peningkatan kualitas hidup dan akses layanan dasar mereka.

Cara Cek Bansos PKH 2024 Melalui Website Resmi

Bagi penerima yang ingin mengecek status bantuan, ikuti langkah-langkah di bawah ini melalui laman resmi:

  1. Buka laman cekbansos.kemensos.go.id pada browser Anda.
  2. Isi data wilayah Anda dengan lengkap, mulai dari provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga desa.
  3. Masukkan nama penerima sesuai dengan e-KTP.
  4. Masukkan kode captcha yang tertera dengan benar.
  5. Klik tombol “Cari Data” untuk melihat apakah Anda termasuk penerima Bansos 2024.

Cara Cek Bansos PKH 2024 Melalui Aplikasi Resmi

Selain menggunakan browser, Anda juga bisa mengecek status penerima bantuan melalui aplikasi "Cek Bansos" yang bisa diunduh di Google Play Store. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Unduh dan Install aplikasi "Cek Bansos" di Google Play Store.
  2. Jika belum memiliki akun, pilih opsi “Buat Akun Baru”.
  3. Isi data diri seperti username, password, nomor KK, NIK, dan data sesuai e-KTP.
  4. Lampirkan swafoto bersama e-KTP serta foto e-KTP secara terpisah.
  5. Setelah data diverifikasi, akun Anda akan diaktivasi.
  6. Login menggunakan username dan password yang sudah dibuat.
  7. Pilih menu “Cek Bansos” pada halaman awal aplikasi.
  8. Isi data sesuai dengan e-KTP dan tekan “Cari Data”.
  9. Sistem akan menampilkan status penerimaan bansos Anda.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda bisa mengetahui status saldo dana bansos PKH 2024 yang akan Anda terima.

Pastikan Anda melakukan pengecekan secara berkala agar tidak melewatkan kesempatan menerima bantuan ini.

DISCLAIMER: Penggunakan kata "Anda", hanya ditujukan kepada masyarakat yang telah tercatat di sistem DTKS. Lakukan pengecekan hanya melalui laman resmi Kemensos.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 


 

Berita Terkait

4 Bansos yang Cair Bulan November 2024

Rabu 13 Nov 2024, 20:57 WIB
undefined

News Update