Cara Gampang Daftar Program Kartu Prakerja Lewat Hp, Langsung Berhasil!

Selasa 12 Nov 2024, 22:06 WIB
Tahapan Prakerja. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

Tahapan Prakerja. (Poskota/Legenda Kinanty Putri)

POSKOTA.CO.ID - Mendaftarkan diri ke Program Kartu Prakerja lewat hp menjadi salah satu cara yang mudah dan sangat disarankan.

Calon peserta Prakerja sangat disarankan mendaftar menggunakan handphone untuk memudahkan proses.

Pendaftaran ini dapat dilakukan walaupun gelombang terbaru Prakerja belum juga dibuka. Buat akun dan daftar sambil menunggu pembukaan gelombang.

Tutorial Membuat Akun Prakerja

Buatlah akun Prakerja terlebih dahulu dengan mengakses situs Prakerja berikut ini:

  1. Buka situs www.prakerja.go.id
  2. Kemudian klik 'Daftar Sekarang'
  3. Calon peserta akan diminta mengisi alamat email
  4. Kemudian memasukkan password
  5. Ulangi password yang sama
  6. Selanjutnya klik 'Daftar'

Setelah berhasil membuat akun Prakerja, lanjutkan mendaftar Prakerja melalui cara berikut ini.

Daftar Prakerja

1. Isi data diri dan verifikasi

Anda harus memasukkan 16 digit Nomor Induk Kependudukan yang ada di KTP, nomor KK dan tanggal lahir dengan benar untuk proses verifikasi.

Selanjutnya pendaftar harus mengisi data diri yang teriri dari nama lengkap sesuai KTP, jenis kelamin, alamat email, nama lengkap ibu kandung, status pernikahan, jumlah tanggungan, dan alamat sesuai KTP.

2. Mengunggah foto KTP dan scan wajah

Unggah foto KTP sesuai dengan panduan dari Prakerja. Disarankan untuk menggunakan HP agar mempermudah pengambilan foto.

Setelahh itu, pendaftar harus scan wajah mengikuti instruksi dari Prakerja.

Berita Terkait
News Update