POSKOTA.CO.ID - Di media sosial, beredar sebuah video memperlihatkan proses penangkapan pelaku pencurian mobil travel yang mencoba kabur saat akan dihentikan warga.
Peristiwa tersebut diketahui terjadi pada Jumat 8 November 2024, di Batu Jomba, Tapanuli Selatan.
Dalam video tersebut terlihat sebuah kendaraan yang dikendarai pelaku melaju kencang saat hendak di hentikan warga.
Saat mencoba melarikan diri, kendaraan tersebut sampai harus dihentikan oleh sejumlah alat berat yang kebetulan sedang berada di lokasi.
"Ini dia pencuri mobil teman-teman," begitulah kata perekam video sambil merekam tersangka melintas kencang melawatinya.
Kronologi Proses Penangkapan
Berdasarkan keterangan yang ditulis pada caption video di akun @fakta.jakarta bermula dari laporan masyarakat mengenai pencuran kendaraannya
Diketahui kendaran tersebut merupakan salah satu armada dari perusahaan travel atau taxi milik PT. Rapi.
Setelah mengetahui kendaraannya dicuri, supir tersebut langsung melakukan pengejaran kepada pelaku.
Saat ditelusuri jejaknya melalui GPS, diketahui mobil tersebut sedang berada di wilayah Batu Jomba.
Sesampainya disana, supir dari perusahaan taxi tersebut meminta bantuan pihak kepolisian dan warga untuk melakukan penangkapan.
Saat melihat mobilnya, sopir langsung menghadang pencuri di pos portal Batu Jomba.
Namun, pelaku langsung tancap gas dan meninggalkan supir serta pihak keamanan lainnya.
Pelarian itu baru terhenti setelah mobil yang dikendarai oleh pelaku menabrak salah satu alat berat yang berada di lokasi.
Setelah itu pihak kepolisian langsung mengamankan pelaku untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Penangkapan Menggunakan Alat Berat
Proses penangkapan pelaku pencurian mobil travel ini baru terhenti setelah menabrak Sebuah alat berat yang terparkir di pinggir jalan.
Pada luas jalan tersebut memang sedang dilakukan pembangunan sehingga terdapat sejumlah alat berat.
Warga menggunakan alat berjenis excavator tersebut untuk mencegah pelaku yang mencoba lari
Atas kejadian tersebut mobil bagian depan yang dikendarai oleh pria bertubuh gempal ini rusak parah.
Beruntungnya tidak ada korban jiwa atas percobaan pelarian diri ini.
Hingga sampai saat ini belum ada keterangan lebih lanjut dari pihak Kepolisian atas peristiwa ini.
Polres Tapanuli Selatan sebagai penanggung jawab masih melakukan pengembangan dan proses lebih lanjut dalam penyelesaian kasus ini.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.