Disebut Terkait Kasus Judi Online, Ini Profil Budi Arie yang Kini Menjabat Sebagai Menteri Koperasi

Minggu 10 Nov 2024, 20:00 WIB
Eks Menkominfo Budi Arie Setiadi saat ini dikaitkan dengan kasus judi online yang menimpa mantan anak buahnya. (ist)

Eks Menkominfo Budi Arie Setiadi saat ini dikaitkan dengan kasus judi online yang menimpa mantan anak buahnya. (ist)

POSKOTA.CO.ID – Sosok Budi Arie kini ikut terseret dalam kasus judi online. Eks Menteri Kominfo ini disebut-sebut karena beberapa mantan anak buahnya diduga terjerat dengan jaringan perjudian itu.

Budi Arie Setiadi yang saat ini menjadi Menteri Koperasi akhirnya menanggapi rumor keterlibatannya dalam kasus jaringan judi online di Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).

Budi menyatakan bahwa dirinya sangat mendukung langkah polisi dalam menindak tegas mantan bawahannya yang terlibat. 

Profil Budi Arie

Memiliki nama lengkap Budi Arie Setiadi, dirinya lahir pada 20 April 1969 di Jakarta dari pasangan Joko Asmoro dan Pudji Astuti. 

Masa kecilnya dihabiskan di Jakarta, terutama dalam hal pendidikan. Kemudian dia melanjutkan pendidikan di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia (FISIP UI), jurusan Komunikasi.

Saat kuliah, Budi aktif mengikuti berbagai organisasi mahasiswa yang membentuk pandangan kritisnya, salah satunya aktif dalam pers mahasiswa.

Selain itu, dia juga menjadi Ketua Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM) FISIP UI pada 1994. Saat itu, Budi semakin dikenal sebagai aktivis yang lantang menyuarakan perubahan.

Karier Jurnalistik Budi Arie

Setelah Budi Arie lulus di UI, dia kemudian mengawali karier jurnalistiknya di Media Indonesia.

Kiprahnya terus menanjak saat ia bersama beberapa rekannya mendirikan koran mingguan bisnis Kontan pada 1996. 

Saat itu, dirinya mulai memfokuskan liputan yang menyuarakan kritik terhadap praktik-praktik korup di sektor bisnis.

Budi juga adalah Ketua ILUNI UI Jakarta (1998-2001) dan mendirikan Gerakan Sarjana Jakarta (GSJ). Kemudian mendirikan Masyarakat Profesional Indonesia (MPI).

Berita Terkait

News Update