POSKOTA.CO.ID – Pemerintah terus menyalurkan berbagai bantuan sosial (bansos) untuk meringankan beban masyarakat yang membutuhkan.
Salah satu cara untuk memastikan apakah Anda termasuk penerima bansos adalah dengan melakukan pengecekan Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP.
Berikut ini panduan lengkap cara cek NIK KTP penerima bansos yang bisa Anda ikuti, baik secara online ataupun offline.
Cek NIK KTP Penerima Bansos Melalui Situs Resmi Kemensos
Cara paling mudah untuk memeriksa apakah Anda terdaftar sebagai penerima bansos adalah melalui situs resmi Kementerian Sosial (Kemensos).
Berikut langkah-langkahnya:
1. Akses situs Kemensos
Buka browser di ponsel atau komputer Anda, lalu kunjungi laman cek bansos Kemensos di alamat https://cekbansos.kemensos.go.id.
2. Isi data wilayah
Pilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa/kelurahan sesuai dengan alamat KTP Anda.
3. Masukkan nama sesuai KTP
Ketik nama lengkap Anda sesuai yang tertera di KTP.
4. Verifikasi kode captcha
Masukkan kode yang muncul pada layar untuk membuktikan bahwa Anda bukan robot.
5. Klik 'Cari Data'
Setelah data terisi dengan benar, klik tombol "Cari Data". Jika NIK Anda terdaftar sebagai penerima bansos, informasi mengenai jenis bantuan dan status pencairannya akan muncul.
Cek NIK KTP Penerima Bansos Melalui Aplikasi SIKS-NG
Selain melalui situs Kemensos, Anda juga bisa melakukan pengecekan status bansos melalui aplikasi SIKS-NG (Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation).