Ilustrasi aplikasi penghasil uang berupa game. Dapatkan saldo DANA gratis usai memainkannya. (Pinterest/Neni Nuraeni)

TEKNO

Hasilkan Saldo DANA Hingga Ratusan Ribu Rupiah Lewat Game, Begini Caranya

Jumat 08 Nov 2024, 16:48 WIB

POSKOTA.CO.ID – Belakangan ini, game yang bisa menghasilkan saldo DANA menjadi tren baru sebagai salah satu cara mudah mendapatkan penghasilan online.

Beragam aplikasi penghasil uang ini telah terbukti membayar para pengguna mereka, dan popularitasnya pun semakin meningkat dalam beberapa bulan terakhir.

Menariknya, penghasilan yang diperoleh dari aplikasi tersebut berbentuk dolar yang bisa dicairkan ke e-wallet lokal seperti DANA.

Aplikasi ini menjadi pilihan praktis, terutama bagi mereka yang tidak memiliki akun Paypal atau Payoneer.

Berikut panduan lengkap cara mendapatkan uang lewat aplikasi game, mulai dari proses download hingga pencairan ke saldo DANA, berdasarkan tutorial dari kanal YouTube Kerah Kuning.

1. Cara Mengunduh Aplikasi "My Fantastic Pet"

Langkah pertama, unduh aplikasi My Fantastic Pet dari Play Store (untuk pengguna Android) atau App Store (untuk pengguna iPhone).

Cari nama aplikasi ini pada kolom pencarian, lalu tekan unduh. Aplikasinya berukuran sekitar 113 MB, sehingga cukup ringan dan bisa diinstal pada berbagai jenis smartphone.

2. Daftar dan Aktivasi Akun

Setelah berhasil diunduh, buka aplikasinya dan lakukan registrasi menggunakan akun Google yang terhubung dengan perangkat Anda.

Pilih avatar sesuai keinginan, masukkan nama, dan tentukan preferensi bahasa. 

Setelah proses pendaftaran selesai, akun Anda akan langsung aktif dan dapat digunakan untuk mengikuti pelatihan serta berbagai program yang tersedia.

3. Cara Menghasilkan Uang di Aplikasi

My Fantastic Pet menawarkan berbagai cara untuk menghasilkan uang, salah satunya melalui game sederhana.

Selain itu, Anda juga berkesempatan mendapatkan komisi dengan membagikan tautan referral kepada teman atau orang lain.

Setiap kali seseorang mendaftar menggunakan link Anda, komisi sebesar $0,10 akan masuk ke akun Anda.

Aplikasi ini juga menyediakan tugas harian, seperti mengisi survei atau bergabung di grup Discord. Setelah tugas diselesaikan, Anda akan mendapatkan koin yang dapat dikonversi menjadi dolar.

4. Kumpulkan Koin dengan Bermain Game

Anda bisa memulai dengan bermain game di aplikasi ini untuk mengumpulkan koin, tanpa perlu mengundang teman.

Cukup klik ikon kucing besar di tengah aplikasi, lalu pilih hewan peliharaan seperti kelinci. Game akan berjalan otomatis dan koin akan terus bertambah seiring waktu.

Semakin lama Anda bermain, semakin banyak koin yang akan terkumpul.

5. Cara Mencairkan Koin Menjadi Saldo DANA

Setelah berhasil mengumpulkan sejumlah koin, Anda bisa mencairkannya melalui aplikasi DANA.

Proses penarikan sangat mudah, dengan minimum penarikan hanya $0,35. Artinya, Anda tidak perlu menunggu hingga saldo mencapai 1 dolar untuk bisa menikmati hasilnya.

Bagaimana mudahkan? Jadi, aplikasi ini adalah solusi mudah bagi siapa saja yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan hanya dengan menggunakan ponsel dan internet.

Bagi yang mencari cara menambah pemasukan tanpa effort berlebih, aplikasi ini sangat cocok. 

Dengan bermain secara konsisten, koin yang terkumpul bisa dikonversi menjadi saldo yang bermanfaat.

Selamat mencoba dan semoga cuan ya!

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Saldo danagame penghasil saldo danadompet elektronik

Fani Ferdiansyah

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor