Ilustrasi nyamuk aedes aegypti. (Pixabay)

Kesehatan

PAFI Puncak Aktif Berantas Penyakit Demam Berdarah

Kamis 07 Nov 2024, 15:30 WIB

POSKOTA.CO.ID - Penyakit demam berdarah dengue (DBD) disebabkan oleh virus dengue. Virus ini dapat masuk ke tubuh manusia melalui gigitan dari nyamuk Aedes Aegypti. Penyakit DBD merupakan salah satu penyakit dengan tingkat penyebaran yang tinggi dan berbahaya serta dapat mengakibatkan kematian.

Persatuan Ahli Farmasi Indonesia (PAFI) Puncak berkomitmen untuk terlibat aktif dalam melakukan pemberantasan penyakit Aedes Aegypti sebagai cara untuk menekan penyakit DBD di tengah masyarakat. Upaya ini dilakukan secara aktif dan pasif.

PAFI Puncak (https://pafipuncak.org) mengerahkan para pengurus dan anggotanya untuk bersama-sama melakukan pemberantasan nyamuk Aedes aegypti.  Upaya ini dilakukan dengan membersihkan tempat-tempat yang dapat menjadi perkembangbiakan nyamuk tersebut.

DBD sendiri disebabkan oleh virus dengue yang masuk ke tubuh nyamuk Aedes aegypti. Nyamuk ini  hinggap ditubuh manusia dan mengisap darah sekaligus menularkan virus ke tubuh manusia. Dalam jangka waktu tertentu, gejala seseorang yang terjangkit penyakit DBD dapat terlihat. 

Ciri-ciri seseorang yang terkena DBD di antaranya adalah demam mendadak dengan suhu tinggi, rata-rata mencapai 39 derajat Celcius, selama 2-7 hari dan kemudian turun dengan cepat. Penderita DBD juga dicirikan dengan kondisi tubuh yang lemas, nyeri pada kepala, menggigil, nyeri dibelakang otot, mata dan tulang, ruam kulit kemerahan, kesulitan menelan makanan dan minuman, mual, muntah, gusi berdarah, mimisan, timbul bintik-bintik merah pada kulit, muntah darah, dan buang air besar berwarna hitam.

Melihat bahaya yang ditimbulkan maka upaya pemberantasan nyamuk Aedes aegypti harus dilakukan dengan intensif. Pengurus dan anggota PAFI Puncak bersama-sama masyarakat menjalankan prinsip 3M, yakni menguras bak mandi dan tempat penampungan air; menutup rapat tempat penampungan air; kemudian mengubur barang bekas di tanah agar tidak membuat lingkungan kotor dan menjadi sarang nyamuk serta memanfaatkan kembali limbah barang bekas.

Kemudian PAFI Puncak juga menyosialisasikan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan untuk mencegah berkembang biaknya nyamuk pembawa virus dengue dan secara berkala menaburkan bubuk abate ke tempat-tempat yang digenangi air.

PAFI Puncak juga melakukan edukasi ke sekolah-sekolah untuk mengajarkan para pelajar dan siwa pentingnya menjaga kebersihan, mengetahui gejala terkena DBD dan langkah-langkah yang dilakukan saat seseorang terkena penyakit itu.

Melalui berbagai upaya itu diharapkan penyebaran penyakit DBD dapat ditekan ke level yang paling rendah. Sehingga masyarakat dapat melakukan aktivitas dengan baik.

Tentang PAFI

Keberadaan ahli farmasi Indonesia telah ada sejak Proklamasikan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945. Para ahli farmasi telah berjuang bahu membahu dengan semua golongan masyarakat, untuk melenyapkan penjajahan dari muka bumi Indonesia, serta turut aktif mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia dan kemudian ikut serta dalam Pembangunan Masyarakat dan Negara.

Oleh karena itu, ahli farmasi Indonesia merupakan salah satu potensi pembangunan yang tidak pernah absen dalam perjuangan pembangunan begara. Sebagai salah satu potensi pembangunan sesuai fungsinya, ahli farmasi Indonesia disamping tugas keseharian, tetap ikut serta mempertinggi taraf kesejahteraan umum, khususnya dibidang kesehatan masyarakat dan farmasi.

Kemudian pada tanggal 13 Februari 1946, di Yogyakarta dibentuklah suatu organisasi yang dinamakan “Persatuan Ahli Farmasi Indonesia “ sebagai wadah untuk menghimpun semua tenaga yang bakti karyanya di bidang farmasi, Persatuan Ahli Farmasi Indonesia selanjutnya disingkat “PAFI.

PAFI dan Pengurus Pusat PAFI berkedudukan di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berasaskan Pancasila,. PAFI adalah organisasi profesi yang bersifat kekaryaan dan pengabdian.

Adapun tujuan PAFI adalah : 
1. Mewujudkan Masyarakat Adil dan Makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945

2. Mewujudkan Derajat Kesehatan yang Optimal bagi Masyarakat Indonesia.

3. Mengembangkan dan meningkatkan Pembangunan Farmasi Indonesia

4. Meningkatkan Kesejahteraan Anggota. (Ril)

Dapatkan update berita terbaru dan breaking news setiap hari dari Poskota. Ikuti saluran WhatsApp Poskota serta Google News Poskota

Tags:
pafi puncakfarmasi adalahDemam Berdarah,DBDpharmacypersatuan ahli farmasi indonesiapafi

Administrator

Reporter

Novriadji

Editor