POSKOTA.CO.ID - Simak tips dan trik mudah untuk mengetahui nomor telepon yang sering dihubungi oleh pasangan di aplikasi WhatsApp tanpa perlu mengunduh aplikasi tambahan.
Seperti yang kita tahu, WhatsApp telah menjadi aplikasi pesan instan yang sangat populer di Indonesia, digunakan oleh berbagai kalangan untuk berkomunikasi sehari-hari.
Dengan kemudahan akses dan berbagai fitur menarik, tak heran jika WhatsApp menjadi pilihan utama bagi banyak orang.
Namun, terkadang kita ingin mengetahui lebih dalam tentang aktivitas komunikasi seseorang di WhatsApp, misalnya siapa saja yang sering dihubunginya. Apakah pasangan, teman dekat, atau rekan kerja?
Dalam artikel ini, Poskota akan berbagi cara mudah untuk mengetahui siapa yang kontak paling sering dihubungi pasangan melalui aplikasi WhatsApp.
WhatsApp tidak hanya digunakan untuk mengirim pesan teks, namun juga untuk berbagi gambar, video, hingga pesan suara. Setiap pengguna pasti memiliki kontak tertentu yang sering diajak berkomunikasi.
Nah, jika Anda penasaran tentang siapa yang sering dihubungi oleh pasangan, teman, atau bahkan anggota keluarga melalui WhatsApp, ada cara sederhana yang bisa digunakan untuk mengetahui hal tersebut.
Dengan mengikuti beberapa langkah mudah berikut ini, Anda bisa mendapatkan informasi tentang pola komunikasi seseorang melalui aplikasi WhatsApp.
Cara mengetahui siapa yang sering dihubungi di WhatsApp cukup mudah dan bisa dilakukan oleh siapa saja, asalkan menggunakan aplikasi WhatsApp versi resmi.
Fitur yang disediakan WhatsApp memungkinkan kita untuk melihat statistik penggunaan penyimpanan yang mencakup data obrolan, media, dan pesan yang diterima maupun dikirim.
Adapun langkah-langkah yang bisa Anda coba untuk mengetahui nomor mana sajakah yang biasanya dihubungi oleh kerabat dekat Anda melalui aplikasi WhatsApp dapat Anda simak dalam rangkuman berikut yang dilansir dari tayangan YouTube Seribu Cara.
Cara Mengetahui Siapa yang Sering Dihubungi di WhatsApp:
1. Buka Aplikasi WhatsApp
Pertama, pastikan Anda menggunakan aplikasi WhatsApp yang resmi. Setelah itu, buka aplikasi WhatsApp di ponsel Anda.
2. Masuk ke Setelan
Setelah membuka aplikasi, klik ikon tiga titik di pojok kanan atas layar. Kemudian, pilih Setelan untuk melanjutkan ke langkah berikutnya.
3. Pilih Penyimpanan dan Data
Di halaman setelan, akan muncul beberapa opsi. Pilih 'Penyimpanan dan Data' untuk melihat opsi yang berkaitan dengan penggunaan penyimpanan.
4. Kelola Penyimpanan
Setelah itu, pilih 'Kelola Penyimpanan'. Di sini, Anda akan melihat statistik penggunaan penyimpanan aplikasi WhatsApp, termasuk data chat dan media yang ada.
5. Lihat Statistik Penggunaan Chat
Pada bagian 'Chat dan Saluran', scroll ke bawah untuk melihat rincian penggunaan penyimpanan. Di bagian atas, Anda akan menemukan daftar kontak yang paling banyak menggunakan penyimpanan.
6. Identifikasi Kontak yang Sering Dihubung
Kontak yang berada di urutan paling atas adalah orang yang paling sering dihubungi di WhatsApp. Misalnya, jika di urutan kedua terdapat nama "Tomy," klik nama tersebut untuk melihat detailnya. Anda akan menemukan banyak sekali isi chat, voice note, gambar, dan lain-lain.
Pada contoh ini, kontak yang berada di urutan pertama menghabiskan 846 MB, sementara yang kedua menghabiskan 764 MB. Ini menunjukkan seberapa sering kontak tersebut berkomunikasi di WhatsApp.
Dengan cara di atas, Anda dapat dengan mudah mengetahui siapa saja yang sering dihubungi di WhatsApp. Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa membantu Anda.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.