POSKOTA.CO.ID - Mengingat sudah mendekati akhir tahun 2024, berikut adalah bocoran informasi untuk pencairan saldo dana bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) alokasi November-Desember 2024.
Biasanya untuk penyaluran bansos jika di akhir tahun akan dioptimalkan supaya dapat tersalurkan semua di tahun ini. Contohnya bansos yang alokasi 2024 harus segera tersalurkan sebelum berganti tahun 2025.
Pemerintah pun terus berupaya untuk menyalurkan bantuannya kepada masyarakat yang tepat sasaran dan sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos.
Bocoran Pencairan Saldo Dana Bansos
Dikutip dari Youtube Channel Heru Agustian, informasi yang ia dapatkan mengenai bocoran pencairan saldo dana bansos ini berdasarkan dari sampel data di beberapa tahun yang lalu dan sesuai data yang ada di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (Siks-NG).
"Jadi di sini tentu saja masih bisa berubah sesuai dengan kebijakan dan aturan pemerintah terbaru. Tetapi setidaknya estimasi waktunya ini sudah bisa diprediski ya teman-teman, kira-kira akan cair pada bulan apa dan minggu ke berapa." Kata Heru dikutip Kamis, 7 November 2024.
Heru juga menjelaskan, sesuai pengalaman di beberapa tahun yang lalu untuk penyaluran saldo dana PKH dan BPNT di periode terakhir tahun tersebut biasanya akan disalurkan mulai pada bulan November awal sampai dengan November akhir.
"Jadi teman-teman KPM siap-siap saja bulan November awal sampai dengan pertengangan maksimal minggu ke 3 bulan November itu sudah ada penyaluran yang secara bertahap dan masiv." tambah Heru.
Apalagi di aplikasi Siks-NG untuk bantuan PKH sudah muncul periode salurnya untuk alokasi bulan November-Desember. Namun, untuk daftar calon penerimanya masih belum terbit.
Cara Cek Penerima Saldo Dana Bansos
Berikut ini langkah-langkah untuk pengecekan penerima saldo dana bansos PKH dan BPNT dari pemerintah yang bisa Anda lakukan, yaitu:
- Masuk ke laman https://cekbansos.kemensos.go.id/.
- Masukkan data wilayah sesuai dengan KTP, yakni provinsi, kabupaten atau kota, kecamatan, desa atau kelurahan.
- Isi nama lengkap sesuai dengan KTP.
- Ketik 4 huruf kode captcha yang tertera dalam kotak kode.
- Kemudian klik Cari Data untuk melihat hasilnya.
- Apabila nama Anda muncul, maka Anda terdaftar sebagai penerima bansos PKH maupun BPNT.
Itulah informasi mengenai bocoran pencairan saldo dana bansos PKH dan BPNT alokasi November-Desember. Simak terus informasi mengenai pencairan saldo dana PKH dan BPNT di portal berita Poskota yang update setiap hari.
DISCLAIMER: Anda penerima bansos dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.