Apa arti dari tren dan cara kirim send the song yang viral di Tiktok?(Poskota/Shandra)

TEKNO

Apa Arti Tren dan Cara Kirim Send the Song yang Viral di TikTok?

Kamis 07 Nov 2024, 10:27 WIB

POSKOTA.CO.ID - Tren unik yang dikenal sebagai Send the song sedang menjadi viral di TikTok. Banyak pengguna penasaran dengan apa arti dari tren ini dan bagaimana cara mengirim pesan melalui lagu di website Sendthesong.xyz. 

Tren ini menarik perhatian karena memungkinkan siapa pun untuk mengirim pesan yang disertai lagu dengan cara anonim, membuat komunikasi menjadi lebih menyentuh dan penuh kejutan.

Apa Arti Tren Send the Song?

Sendthesong.xyz adalah sebuah website yang memungkinkan pengguna untuk mengirim pesan secara anonim melalui lagu. 

Pesan ini bisa diberikan kepada siapa pun, disertai dengan pilihan lagu yang sesuai dengan perasaan atau pesan yang ingin disampaikan. 

Tren ini dikenal dengan istilah “Send the song” dan sudah ramai di TikTok karena caranya yang unik dan personal untuk mengekspresikan emosi, sehingga menjadi tren yang banyak diminati pengguna media sosial.

Website Send the song memungkinkan kamu mengirimkan pesan tanpa mengungkap identitas. 

Inilah yang membuat tren ini semakin digemari, karena penerima pesan harus menebak-nebak siapa pengirimnya.

Cara Kirim Pesan Lewat Lagu di Website Send the Song

Jika kamu tertarik mengikuti tren Send the song ini, berikut carar yang bisa kamu ikuti:

1. Buka Browser dan Kunjungi Sendthesong.xyz

Pertama, buka aplikasi Google atau browser pilihan kamu. Ketik “Sendthesong.xyz” di kolom pencarian dan tekan enter.

2. Pilih Menu “Ceritakan Kisahmu”

Di halaman utama website, terdapat dua opsi: “Ceritakan Kisahmu” dan “Telusuri Pesan.”

Pilih “Ceritakan Kisahmu” untuk mengirim pesan kepada seseorang.

3. Masukkan Nama Penerima dan Pesan

Setelah memilih menu “Ceritakan Kisahmu,” kamu bisa menuliskan nama penerima dan pesan yang ingin disampaikan. 

Misalnya, “Semangat terus ya!” atau “Selamat ulang tahun, semoga hari-harimu penuh keceriaan!”

4. Pilih Lagu yang Mengiringi Pesanmu

Kamu bisa memilih lagu yang sesuai dengan perasaan yang ingin disampaikan, entah lagu bahagia, sedih, atau bahkan yang bernuansa romantis. Pilihan lagu ini akan membuat pesan lebih bermakna.

5. Kirim Pesanmu

Setelah semua selesai, klik “Kirim.” Pesanmu akan dikirim ke penerima tanpa mengungkap identitasmu jika memilih untuk anonim. 

Sekarang, penerima bisa mendapatkan pesanmu yang disertai lagu, menciptakan pengalaman unik yang tidak biasa.

Cara Cek Nama di Send the Song

Selain mengirim pesan, kamu juga bisa mengecek apakah ada pesan dari Sendthesong yang ditujukan untuk kamu. 

Cukup buka halaman “Telusuri Pesan” di situs Sendthesong.xyz, masukkan namamu, dan tekan enter. 

Jika ada pesan yang dikirim oleh seseorang, daftar pesan tersebut akan muncul. Siapa tahu, ada pesan spesial menunggu untuk dibuka!

Mengapa Tren Ini Viral di TikTok?

Tren Send the song di TikTok menjadi viral karena menawarkan cara yang menarik untuk berkomunikasi tanpa harus berinteraksi langsung. 

Pengguna TikTok berbondong-bondong mencoba tren ini dan membagikan pengalaman mereka mengirim atau menerima pesan melalui lagu. 

Para pengguna TikTok suka membagikan momen saat menerima pesan dari Sendthesong.xyz karena selalu ada rasa penasaran yang menyertai. 

Siapa pengirimnya? Kenapa lagu itu yang dipilih? Inilah daya tarik dari tren Send the song, menggabungkan emosi, rasa penasaran, dan kekuatan musik dalam satu pesan.

Kini, kamu sudah tahu apa arti dari tren Send the song dan bagaimana cara menggunakannya. Tertarik ikut tren ini?

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Send the SongSendthesong.xyzcara kirim Send the songtiktokwebsite Sendthesongcara kirim pesan lewat lagutren Send the songApa Arti Tren Send the Song

Shandra Dwita

Reporter

Shandra Dwita

Editor