Berikut ini sinopsis drama The Tale of Lady Ok yang angkat kisah romansa masa lalu dengan cara yang menarik. (Instgram/@JTBC)

Film

Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Romansa Cinta dalam Sejarah yang Berbalut Dusta

Rabu 06 Nov 2024, 21:20 WIB

POSKOTA.CO.ID – Suka drama Korea dengan latar belakang kisah kerajaan atau sejarah romantis? Sepertinya drama The Tale of Lady Ok cocok masuk ke dalam list tontonan Anda.

Drama JTBC terbaru The Tale of Lady Ok ini telah membagikan poster terbaru. Dibintangi oleh Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo, keduanya tampak serasi dalam poster tersebut.

Drama yang satu ini akan menghadirkan cerita romansa dengan tipu muslihat, namun tetap akan menghangatkan hati dalam alurnya.

Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok

Melansir Soompi, drama ini mengisahkan tentang seroang budak pelarian Bernama Goo Deok Yi (Lim Ji Yeon), yang menyamar sebagai Lady Ok Tae Young.

Dalam pelariannya yang tak selalu berjalan musul, Goo Daek Yi bahkan harus memalsukan nama, status dan bahkan suaminya.

Kemudian kehadiran Cheon Seung Hwi (Choo Young Woo) malah mempertaruhkan segalanya untuk melindungi Goo Deok Yi.

Goo Deok Yi memilih hidup sebagai wanita bangsawan. Namun, Cheong Seung Hwi menyembunyikan masa lalunya sebagai putra tertua di keluarga bangsawan bergengsi.

Sedangkan Yeonwoo akan berperan sebagai Cha Mi Ryeong (Yeonwoo), yang mengagumi Ok Tae Young sebagai panutan.

Selain itu, Sung Do Kyeom juga sangat mengagumi dan menghormati kakak iparnya, Ok Tae Young, sejak kecil.

Untuk membuatnya bangga, dia bahkan lulus ujian negara dan kembali dengan kehormatan, menjadi seorang pemuda yang membuat iri seluruh tetangga. 

Namun, suatu hari, dia tiba-tiba menemukan dirinya terjerat dengan seorang wanita. Wanita itu adalah Cha Mi Ryeong, pemagang yang belajar dari Ok Tae Young.

Dengan Ok Tae Young sebagai penghubung mereka, Sung Do Kyeom dan Cha Mi Ryeong akhirnya memiliki ikatan khusus.

Hadirkan Chemistry dalam Poster Terbaru

Dalam poster terbaru yang dirilis JTBC pada 6 November 2024, terlihat sosok keduanya yang akan menarik perhatian penonton.

Ok Tae Young palsu (Lim Ji Yeon) terliat berpakaian seperti wanita anggun. Dirinya berdiri sambil menatap Cheon Seung Hwi (Choo Young Woo) yang sedang terduduk.

Keduanya saling menatap dengan tirai sutra merah yang jadi latar belakangnya. Di bawahnya tertulis ‘Hati yang lebih jernih dalam kebohongan’.

Kalimat tersebut seolah mengisyaratkan bahwa di tengah perjuangan bertahan hidup, romansa Ok Tae Young palsu (Lim Ji Yeon) dan Cheon Seung Hwi (Choo Young Woo) akan mendalam.

Tak perlu menunggu lama sambil penasaran, Drama Korea dengan tema sejarah romantis ini akan ditayangkan perdana pada 30 November 2024 nanti.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Okok tae youngdrama koreawanita bangsawan

Fia Afifah Rahmah

Reporter

Fia Afifah Rahmah

Editor