POSKOTA.CO.ID – Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP ini telah menerima saldo dana bansos Rp150.000 dari subsidi Program Keluarga Harapan validasi by sistem.
Apakah saldo bansos yang dicairkan tersebut untuk periode November-Desember 2024? Simak artikel ini hingga selesai agar Anda mendapatkan informasi selengkapnya.
Pada Selasa tanggal 5 November 2024 kemarin, beberapa keluarga penerima manfaat (KPM) PKH, melaporkan adanya saldo sebesar Rp150.000 yang masuk ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Bank Mandiri.
Dikutip dari kanal YouTube Diary Bansos Rabu 6 November 2024, penyaluran ini adalah bantuan sosial (Bansos) PKH susulan untuk periode September-Oktober 2024.
Dengan demikian, saldo bansos tersebut bukan untuk periode November-Desember.
Adapun saldo bantuan tersebut dicairkan kepada KPM hasil dari proses validasi by system, yang baru tersalurkan di awal November.
Sebelumnya, KPM tersebut hanya terdaftar sebagai penerima Bansos BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai).
Bagi KPM PKH yang belum menerima bantuan, diharapkan bantuan susulan ini dapat segera tersalurkan di periode berikutnya, serta untuk penyaluran November-Desember bisa dicairkan tepat waktu.
Nominal Bantuan PKH per Kategori Penerima
Bantuan PKH memiliki besaran yang bervariasi tergantung pada komponen yang dimiliki dalam keluarga penerima manfaat.
Berikut rincian nominal bantuan yang diberikan:
- Ibu Hamil/Nifas: Rp500.000 per dua bulan atau Rp3.000.000 per tahun.
- Anak Usia Dini (0-6 tahun) per dua bulan atau Rp3.000.000 per tahun.
- Anak SD/sederajat Rp150.000 per dua bulan atau Rp900.000 per tahun
- Anak SMP/sederajat Rp250.000 per dua bulan atau Rp1.500.000 per tahun
- Anak SMA/sederajat Rp333.333 per dua bulan atau Rp2.000.000 per tahun
- Penyandang Disabilitas Berat Rp400.000 per dua bulan atau Rp2.400.000 per tahun
- Lansia 70 tahun ke atas Rp400.000 per dua bulan atau Rp2.400.000 per tahun
Jumlah bantuan ini diterima secara bertahap selama enam kali dalam satu tahun melalui rekening KKS yang dapat dicairkan melalui ATM atau agen bank terdekat.