POSKOTA.CO.ID - Tumis tauge tahu pong merupakan salah satu menu khas yang pasti tersedia di warung makan atau warteg.
Masakan rumahan satu ini memiliki cita rasanya yang asin, gurih dan sedikit pedas membuat hidangan ini jadi sangat nikmat serta lezat.
Hidangan khas ini bisa Anda pilih sebagai menu santap siang dan malam yang disantap bersama keluarga.
Bahan-bahan yang dipakai pada masakan ini terbilang sederhana dan bisa dengan mudah ditemukan kala berbelanja ke supermarket, pasar tradisional atau pedagang sayur yang lewat depan rumah.
Olahan sederhana ini pasti akan menjadi favorit keluarga karena rasanya yang pasti menggoyang lidah Anda.
Anda dapat menyantap masakan ini bersamaan dengan ayam kecap dan tahu goreng diatas sepiring hangat.
Penasaran bagaimana kelezatan dari makanan khas warung makan atau warteg ini?
Langsung saja ikuti resep dan cara membuat tumis tauge tahu pong dibawah ini
Resep dan Cara Membuat Tumis Toge Tahu Pong
Simak secara lengkap resep dan cara membuat tumis toge tahu pong dibawah ini.
Bahan-bahan
- Toge 150gr (Cuci Bersih)
- Daun Bawang 1 btg diiris miring.
- Tahu Pong 5 bh (Pot 4)
- Saos Tiram 1 sdm
- Kecap Ikan 1 sdm
- Lada 2 sdt, Kaldu Jamur 2 sdt
- Air Kaldu secukupnya
- Minyak Goreng utk menumis
Bumbu Iris:
- Bwg Bombay sedang 1 bh di iris halus
- Bwg Putih 5 Siung Di cincang Halus
- Bwg Merah 5 bh diiris tipis
- Cabe Merah Keriting 2 pcs
- Cabe Rawit Merah 5 pcs
- Tomat Uk Sedang 1 bh
Cara Membuat :
- Tumis Bumbu Iris hingga harum masukkan Saos Tiram, Kecap Ikan, Lada, Kaldu Jamur beri sedikit air kaldu
- Masukkan masukkan Tahu pong aduk hingga rata dengan bumbu masak sebentar
- Koreksi rasa bila sudah sesuai masukkan Toge & Daun Bawang aduk sebentar hingga rata dgn bumbu matikan api
- Tumis Toge siap disajikan dengan Nasi Hangat, Ayam Kecap & Tahu Goreng
Bahan-bahan serta kondimen lainnya pada masakan tersebut bisa ditambahkan sesuai dengan selera.