Aksi jodet "patuk ayam" Gunawan Sador dan Toed di balik jeruji besi menghibur napi. (Instagram/@infojawabarat)

NEWS

Aksi Joged Gunawan Sadbor Dibalik Jeruji Besi Menghibur Para Napi, Netizen: Dia Konsisten!

Selasa 05 Nov 2024, 16:03 WIB

POSKOTA.CO.ID - Gunawan (38), yang dikenal luas dengan nama Sadbor merupakan pemilik akun TikTok @sadbor86, kembali menjadi sorotan publik.

Pria asal Sukabumi ini tertangkap kamera melakukan aksi joged patuk ayam yang telah menjadi ciri khasnya, meski kali ini dibalik jeruji besi.

Meski kini tengah mendekam di ruang tahanan setelah ditetapkan sebagai tersangka kasus promosi judi online, Gunawan tetap kembali mencuri perhatian dan simpatik.

Awal Kepopuleran Gunawan Sadbor

Sebelumnya diketahui ia bersama masyarakat Kampung Baru, Sukabumi kerap melakukan live di TikTok sambil berjoget riang untuk mendapatkan stiker gift dari penonton.

Hasil dari live tersebut dia berhasil mengumpulkan uang hingga kurang lebih Rp700.000 per hari. Penghasilan yang fantastis itu kemudian menjadikan warga dari yang muda hingga tua, turut meramaikan live stream di TikTok.

Namun, pada 1 November 2024 ia bersama temannya AS alias Toed (39) sebagai host, ditangkap polisi karena mempromosikan perusahaan pinjol saat live berlangsung.

Sadbor dan rekannya, Toed kini harus merasakan dinginnya ruang tahanan di Polres Sukabumi. 

Namun, ditengah aktiivitasnya ia terlihat melakukan gerakan joget yang dikenal dari konten-kontennya di media sosial, yakni joget patuk ayam yang selama ini menarik perhatian banyak netizen.

Dalam video yang ditayangkan oleh akun instagram @infojawabarat, Gunawan sadbor berjoget di ruang tahanan yang serba terbatas, untuk memberi hiburan bagi para tahanan lain.

Tuai Komentar dan Simpatik Netizen

Berita tentang aksi joget Sadbor ini langsung ramai di media sosial. Banyak netizen yang terhibur dengan kelakukan Sadbor dan temannya tersebut.

"Jadi penghibur napi haha," ucap akun @wil***.

"Kira-kira disawer apa ya?," kelakar akun @jas***.

Namun, lebih banyak yang menyayangkan jika hal tersebut terjadi padanya, karena ia dianggap telah memberdayakan masyarakat di sekitar untuk mendapat penghasilan secara mandiri.

Ada juga netizen yang menyinggung soal kasus suap oknum ASN Komdigi yang melindungi akun slot hingga para artis yang diduga ikut mempromosikan akun judol namun tidak diberi tindakan.

"Orang situs online nya juga dilindungi kan sama kementerian yang onoh," komentar akun @srm***.

"Janji ya pak Polici... Akun-akun medsos cewek-cewek cantik yang promoin judol juga ditindak!" tambah akun @iwa***.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
sadbor86Gunawan Sadborakun TikTok @SadBor86Promosi judi onlinetaksi onlinekasus suap oknum ASN Komdigijoged patuk ayam

Syifa Luthfiyah

Reporter

Syifa Luthfiyah

Editor