Cara mengetahui akun google kamu disadap orang lain. (Freepik/jannoon028)

TEKNO

Jangan Sampai Kecolongan, Begini Cara Mengetahui Akun Google Kamu Disadap Orang Lain

Senin 04 Nov 2024, 06:17 WIB

POSKOTA.CO.ID - Saat ini, keamanan data pribadi menjadi hal yang sangat penting, terutama bagi pengguna smartphone yang hampir setiap aktivitasnya terhubung dengan akun Google. 

Mulai dari sinkronisasi kontak, kalender, hingga lokasi GPS, semuanya terekam dalam akun Google. Namun, tahukah kamu bahwa akun Google yang tidak dijaga keamanannya dapat disadap oleh orang lain tanpa sadar.

Orang yang menyadap bisa terus memantau keberadaanmu, tahu kamu sedang berada di mana, bahkan tahu jika kamu pergi ke suatu tempat tanpa izinmu. 

Untuk menghindari ini, penting bagi kita semua untuk mengetahui bagaimana cara mengecek apakah akun Google kamu sedang disadap atau tidak.

Mengapa Perlu Mengecek Akun Google?

Akun Google adalah pusat dari banyak aplikasi penting di hp kamu. Jika ada orang yang berhasil menyadap akun Google kamu, mereka bisa memiliki akses ke banyak hal, seperti email, foto, kontak, hingga lokasi GPS. 

Mereka bahkan bisa mengetahui riwayat pencarian, aktivitas di YouTube, dan banyak data penting lainnya. 

Oleh karena itu, mengetahui apakah akun Google kamu disadap atau tidak sangat penting untuk menjaga keamanan data dan privasi.

Cara Mengecek Akun Google yang Disadap

Tidak perlu aplikasi tambahan atau alat yang rumit, cara ini bisa dilakukan langsung dari hp kamu hanya dengan masuk ke pengaturan Google di perangkat Android. Berikut adalah langkah-langkahnya.

1. Masuk ke Akun Google

Buka aplikasi Google di hp kamu, lalu masuk ke pengaturan akun Google. Kamu bisa melakukannya dengan membuka aplikasi Google atau langsung menuju pengaturan dan pilih opsi "Akun Google."

2. Pilih "Kelola Akun Google Anda"

Di dalam pengaturan akun, pilih opsi "Kelola Akun Google Anda." Opsi ini memungkinkan kamu untuk mengakses berbagai pengaturan akun, termasuk opsi untuk melihat aktivitas akun.

3. Geser ke Menu "Orang dan Berbagi"

Setelah masuk ke pengelolaan akun, geser ke menu yang disebut "Orang dan Berbagi." Menu ini memungkinkan kamu untuk melihat apakah lokasi kamu dibagikan kepada orang lain. 

Hal ini sangat penting untuk mengetahui apakah ada orang yang memantau pergerakan kamu melalui lokasi GPS atau tidak.

4. Periksa "Berbagi Lokasi"

Pada bagian "Berbagi Lokasi," lihat apakah ada informasi yang menunjukkan bahwa kamu sedang berbagi lokasi secara real-time dengan orang lain. 

Jika tidak ada informasi berbagi lokasi, berarti akun Google kamu aman. Namun, jika ada informasi bahwa lokasi sedang dibagikan, itu bisa menjadi tanda bahwa akun kamu sedang diakses oleh orang lain.

5. Perbedaan Akun yang Disadap dan Tidak

Apabila akun kamu aman, kamu akan melihat keterangan "Anda tidak membagikan lokasi real-time kepada siapapun". 

Namun, jika ada keterangan berbagi lokasi, seperti "Anda membagikan lokasi real-time dengan akun X," maka itu bisa menjadi tanda bahwa akun kamu sedang disadap. 

Pastikan kamu memeriksa setiap akun Google yang ada di perangkat kamu, terutama jika kamu memiliki beberapa akun yang terhubung ke hp.

6. Hentikan Berbagi Lokasi jika Mencurigakan

Jika kamu menemukan bahwa akun kamu sedang berbagi lokasi tanpa izin, segera hentikan berbagi lokasi tersebut dengan cara menekan opsi berhenti berbagi. 

Cara Mencegah Akun Tidak Disadap

Setelah mengecek keamanan akun Google, ada beberapa langkah pencegahan yang bisa kamu lakukan agar akun tetap aman. 

Pastikan kamu menggunakan kata sandi yang kuat, aktifkan verifikasi dua langkah, dan hindari memberikan akses hp kepada orang yang tidak dikenal atau tidak kamu percayai. 

Selain itu, selalu perbarui aplikasi keamanan di HP kamu dan hindari menginstal aplikasi dari sumber yang tidak resmi, karena beberapa aplikasi bisa mengandung spyware yang berpotensi menyadap akun kamu.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu bisa mengetahui apakah akun Google sedang disadap atau tidak. Semoga informasi ini bermanfaat.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News  dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp  Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
googleGoogle disadapPenyadapan Googleakun google

Mutia Dheza Cantika

Reporter

Mutia Dheza Cantika

Editor