POSKOTA.CO.ID – Setlah ditangkap dan diperiksa, Gunawan pemilik akun TikTok @Sadbor86 masih tidak mengakui bahwa dirinya melakukan promosi judi online.
Padahal, alasan penangkapan Sadbor ini karena diduga mempromosikan beberapa situs judi online saat live streaming.
Sadbor Sendiri adalah salah satu akun TikTok yang viral karena sering melakukan live streaming dengan mengumpulkan banyak orang dan berjoget Bersama.
AKun TikTok Lain Kumpulkan Bukti
Karena mengetahui ada bantahan dari Sadbor, akun TikTok Andrea Yudias dalam malah mengumpulkan beragam bukti bahwa Sadbor memang melakukan hal tersebut.
Dalam beberapa bukti, Sadbor diketahui beberapa kali menyebut situs judi online dan memberitahu bahwa link dapat dicari melalui Google.
Banyak bukti yang dikirim oleh salah satu netizen melalui fitur direct message kepada Andrea Yudias.
Hal ini dilakukan agar pihak kepolisian mendapatkan bukti baru yang memperkuat dugaan bahwa akun Sadbor terlibat dalam promosi judi online.
Sadbor Beri Klarifikasi Sebelum Penangkapan
Sebelumnya, Sadbor telah membuat klarifikasi dan membantah kabar tersebut dalam salah satu postingannya dengan mengajak para karyawannya.
"Sadbor mau klarifikasi ya temen-temen jadi itu tidak benar bahwa sadbor dan team tidak bekerja sama," ujarnya dalam akun TikTok @sadbor86.
Saat ini, Sadbor telah diamankan oleh Polres Sukabumi dan kasusnya masih dalam tahap pengembangan.
Akun TikTok dengan ciri khas berjoget bersama dengan sejumlah warga ini hingga kini telah memiliki 690 ribu pengikut.