POSKOTA.CO.ID - Ada 4 daftar bansos yang cair pada November 2024. Saldo dana gratis Rp225.000 hingga Rp750.000 per tahap dari pemerintah dikirimkan kepada para Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Sudah memasuki bulan baru, maka akan ada lagi bansos yang cair pada November ini. Mulai dari Bantuan Langsung Tunai (BLT) sampai sembako akan diberikan kepada penerima.
Tentu saja bantuan-bantuan tersebut akan diberikan kepada KPM yang sudah lolos verifikasi dan validasi. Dengan begitu bansos diberikan secara tepat sasaran.
KPM dapat memeriksa apakah sudah terverifikasi diterima atau belum dengan cara mengecek di situs cekbansos.kemensos.go.id atau aplikasi Cek Bansos.
Apabila tidak bisa di cek melalui online, bisa bertanya kepada petugas di kelurahan setempat, pastikan sudah diterima sebagai KPM bansos atau tidak.
Jika sudah mengecek, maka lihat daftar di sini ada bansos apa saja yang dicairkan. Nantinya KPM ada yang dapat saldo dana gratis minimal Rp225.000 dan maksimal Rp900.000.
4 Daftar Bansos yang Cair pada November 2024
1. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)
BPNT adalah program bantuan sosial (bansos) reguler dari pemerintah yang memperoleh uang tunai untuk kebutuhan pangan pokok bagi keluarga tidak mampu atau miskin.
Biasanya tiap sebulan atau dua bulan sekali, dana bantuan tersebut disalurkan ke rekening KPM melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) bank himbara (BRI, BNI, BSI, dan Bank Mandiri).
Dana yang diberikan per bulan Rp200.000. Jika dicairkan 2 bulan sekali, maka KPM akan mendapatkan Rp400.000 di rekeningnya.
2. Bantuan Beras 10 Kg
Beras 10 kg adalah program bansos dari pemerintah melalui Kemenko PMK yang memberikan beras seberat 10 kg kepada masyarakat yang membutuhkan.
Penerima bantuan beras 10 kg ini sudah tidak lagi diambil dari Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial (Kemensos), melainkan dari data kemiskinan ekstrem P3KE Kemenko PMK.