Pelatih Persib mengaku kecewa dengan hasil imbang melawan Semen Padang dan sebut kelelahan sebagai penyebabnya. (Persib Official)

Sepak Bola

Bojan Hodak Beberkan Alasan Persib Bandung Menyerah Imbang Saat Ladeni Semen Padang 1-1, Apa Saja?

Sabtu 02 Nov 2024, 21:57 WIB

POSKOTA.CO.ID – Pelatih Persib Bojan Hodak membeberkan alasan mengapa anak asuhnya menyerah dengan hasil imbang 1-1 saat menjamu Semen Padang, Jumat 1 November 2024.

Dalam laga pekan ke-10 BRI Liga 1 2024/25 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung tersebut, anak asuhnya sempat mengunguli pertandingan di babak pertama.

Menurutnya, situasi pertandingan yang sulit juga sudah diprediksi sejak mereka melakukan latihan beberapa hari jelang pertandingan.

Pelatih Persib Akui Kelelahan Jadi Alasan

Dalam postmatch press conference, Bojan Hodak mengakui bahwa faktor kelelahan menjadi satu di antara alasan mengapa timnya hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 dengan Semen Padang.

Menurutnya, Semen Padang memiliki waktu istirahat lebih baik dibandingkan anak asuhnya yang baru pulang saja dari Kediri.

"Saya sudah katakan, ini akan jadi laga yang sulit. Salah satu alasannya adalah kami tidak mempunyai waktu jeda seperti tim lain. Kami memiliki satu laga di antara (pertandingan liga)," kata Bojan.

Selain itu, pelatih asal Kroasia ini menilai bahwa masalah yang akan dihadapi sebuah tim saat menghadapi tim papan bawah adalah kepercayaan diri berlebihan. 

Dan ini juga yang dirasakan oleh anak asuhnya dalam laga itu. Apalagi skuad Maung Bandung sudah unggul di babak pertama melalui gol Ciro Alves pada menit 6.

"Entah bagaimana secara otomatis ada perasaan untuk meremehkan. Babak kedua ada satu kesalahan, mereka baru satu kali memasuki area kotak penalti dan bisa mencetak gol," ucapnya, dilansir Persib Official.

Meski begitu, dirinya tidak memungkiri bahwa hasil imbang tersebut memunculkan rasa kecewa bagi dirinya beserta tim karena kehilangan poin penuh yang sudah ditargetkan. 

"Kami mencoba mencetak gol tapi mereka sudah mundur bertahan dan kami gagal memanfaatkan beberapa peluang. Jadi kami kehilangan dua poin," tandasnya.

Beckham Harap Jadi Pelajaran Berharga

Meski begitu, para pemain Persib mencoba untuk mengambil sisi positif dari hasil imbang tersebut. Meski bukan hasil yang diharapkan, namun hingga saat ini Persib masih tak terkalahkan.

Berkat tambahan satu poin dari laga tersebut, Persib kini bisa menyamai poin Bali United yang berada di posisi puncak klasemen sementara dengan meraih 20 poin.

Gelandang Persib Beckham Putra Nugraha mengakui, pertandingan melawan Semen Padang pada malam kemarin memasng berjalan sulit. 

Karenanya, dia tetap mensyukuri hasil imbang. " Kami harus kehilangan dua poin di kandang sendiri. Kami sebenarnya banyak peluang. Semoga, ini jadi pelajaran untuk laga selanjutnya," katanya.

Pada pertandingan ini, Persib Bandung unggul lebih dulu melalui gol Ciro Alves pada menit 6. Namun, Semen Padang berhasil menyamakan kedudukan melalui gol Gala Pagamo di menit 52.

Jika Persib mampu mengimbangi pemuncak klasemen, posisi Semen Padang FC naik ke peringkat 17 dengan total 5 poin.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
persib-bandungsemen padanBojan HodakBRI Liga 1

Fia Afifah Rahmah

Reporter

Fia Afifah Rahmah

Editor