POSKOTA.CO.ID – Dalam drama Korea terbarunya Gangnam B-Side, aktor Ji Chang-wook akan menjadi broker tampan. Untuk karakternya ini, dia rela menaikkan berat badan hingga 18 Kg loh!
Menjadi perbincangan hangat, acting Ji Chang Wook dalam drama tersebut kembali menuai pujian.
Dia mampu menghidupkan karakter dalam drama Korea yang mengangkat tema kriminal ini dengan baik.
Sinopsis Drama Gangnam B-Side
Melansir Soompi, drama ini berkisah tentang seorang detektif, jaksa, dan broker misterius. Mereka masing-masing mengikuti petunjuk berbeda untuk menemukan Jae Hee, jagoan yang hilang.
Dalam poster terbaru yang diluncurkan, terlihat menangkap suasana intens dari empat karakter yang tertarik pergi ke Gangnam, karena kasus orang hilang secara misterius.
Mereka adalah Kang Dong Woo (Jo Woo Jin), Yoon Gil Ho (Ji Chang Wook), Min Seo Jin (Ha Yun Kyung), dan Jae Hee (BIBI).
Digambarkan bahwa Detektif Kang Dong Woo memiliki ekspresi yang intens dan tatapan tajam yang menyampaikan pesan untuk memecahkan kasus tersebut.
Broker misterius Yoon Gil Ho juga terlihat menggambarkan kehidupan yang dihabiskan di ambang batas bertahan hidup.
Tampilan ini kontras dengan Min Seo Jin, seorang jaksa yang ambisius. Dia mengungkapkan bahwa pengejaran tidak kenal lelah akan dilakukan untuk mendapatkan promosi jabatan .
Namun, ekspresi bingung dan tatapannya yang goyah malah menunjukkan kompleksitas yang menarik di balik penampilannya yang berani.
Dan Jae Hee, jagoan yang hilang secara misterius dari klub Gangnam, digambarkan dengan tatapan putus asa di matanya.