3 Rekomendasi Drama Korea Horor Cocok Mengisi Waktu saat Halloween

Rabu 30 Okt 2024, 13:10 WIB
Rekomendasi drama Korea horor. (X/@ermawanbb)

Rekomendasi drama Korea horor. (X/@ermawanbb)

POSKOTA.CO.ID - Halloween telah tiba! Menonton drama Korea horor bisa menjadi pilihan terbaik untuk menghidupkan suasana menyeramkan di akhir bulan Oktober ini.

Dengan berbagai tema yang mencakup rumah berhantu, roh jahat, hingga zombi, drakor yang akan direkomendasikan kali ini menawarkan ketegangan dan kengerian yang luar biasa.

Malam Halloween atau biasa disebut Halloween Night adalah perayaan yang jatuh setiap tanggal 31 Oktober.

Perayaan yang berasal dari tradisi kuno bangsa dijadikan sebagai festival akhir panen yang menandai awal musim dingin.

Di malam tersebut dipercaya bahwa roh orang mati bisa kembali ke dunia, sehingga mereka menyalakan api unggun dan mengenakan kostum menyeramkan untuk mengusir roh jahat.

Namun saat ini, Halloween lebih dikenal sebagai perayaan yang menyenangkan, dengan tradisi mengenakan kostum, menghias rumah, membuat labu berwajah seram yang disebut jack-o'-lantern.

Di eropa anak-anak juga biasanya berkeliling rumah untuk trick-or-treat, di mana mereka mengetuk pintu untuk meminta permen.

Untuk merayakan malam Halloween ini, bagi Anda penggemar genre horor, berikut adalah rekomendasi drama Korea yang bisa menemani malam Halloween Anda.

Rekomendasi Drakor Genre Horor

1. Sell Your Haunted House

Jika Anda tertarik dengan kisah hantu yang unik, drakor Sell Your Haunted House adalah pilihan yang menarik.

Drama ini berfokus pada Hong Ji Ah, seorang agen real estate yang punya kemampuan mengusir hantu.

Bersama Oh In Beom, seorang cenayang sekaligus mantan penipu, mereka saling membantu mengatasi gangguan roh-roh jahat di berbagai properti yang berhantu.

Berita Terkait
News Update