POSKOTA.CO.ID – Meski unggul cepat di babak pertama, namun Persib Bandung tak bisa mempertahankannya dengan baik karena sang tamu bisa menyamakan keadaan dengan skor akhir 1-1.
Ciro Alves membawa Persib unggul 1-0 atas Semen Padang pada babak pertama pertandingan pekan kesepuluh Liga 1 2024/25 di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Jumat, 1 November 2024.
Gol Penyerang asal Brasil ini terjadi ketika laga baru berjalan 6 menit. Dan menjadi sinyal positif di awal pertandingan.
Jalannya Laga Persib Vs Semen Padang
Sejak melakuakn kick-off, skuad Persib langsung menguasai permainan dan melakukan serangan. Hasilnya, saat pertandingan baru saja berjalan selama enam menit, Maung Bandung unggul 1-0.
Ini berawal dari sepakan keras Marc Klok yang gagal diamankan kiper Semen Padang FC, Diky Indriyana. Kemudian bola liar disambar Ciro Alves lewat sepakan keras kaki kanan.
Mengetahui telah kebobolan, pada menit 23, Semen Padang mengirimkan serangan balik. Namun bola yang dikirimkan ke kotak penalti bisa dihalau olrh Franca.
Pada menit 32, Ciro nyaris mencetak brace jika sontekannya bisa masuk ke gawang. Di menit 40, Ciro sodorkan bola kepada Marc Klok yang lantas melepaskan bola chip.
Saat babak kedua dimulai, Persib melakukan pergantian di saat jeda. David da Silva dan Mateo Kocijan dimasukkan oleh pelatih menggantikan Mailson Lima dan Edo Febriansah.
Namun, Semen Padang ternyata dapat bangkit dan pada menit 52 berhasil mencetak gol balasan melalui tandukan Gala Pagamo.
Pada menit 57, Beckham digantikan Adam Alis. Kemudian di menit 79, Kakang Rudianto dan Dedi Kusnandar digantikan Robi Darwis dan Ferdiansyah.
Di menit 89, Tyronne Del Pino mendapat peluang di mulut gawang tapi usahanya bisa dibendung oleh Diky Indriyana.
Pertandingan memasuki waktu tambahan tujuh menit. Namun hingga pertandingan berakhir, skor imbang 1-1 tak berubah.
Namun saat itu Diky masih bisa mengamankan bola saat itu dan ketika menggagalkan tendangan bebas Mailson di menit 45. Babak pertama berakhir dengan hasil 1-0 untuk tuan tumah.
Dengan hasil ini, Persib mengantongi 20 poin, jumlah yang sama dengan Bali United yang berada di puncak klasemen sementara.
Sementara, berkat hasil akhir tersebut, Semen Padang FC naik ke peringkat ke-17 dengan mendapatkan nilai 5.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.